Analisaaceh.com, Lhoksukon | Seorang petani temukan bom rakitan di lahan sawah miliknya di Gampong Matang Santot, Kecamatan Tanah Jambo Aye Kabupaten Aceh Utara, Jum’at (10/4/2020).
Bom rakitan model pipa besi yang berukuran diameter 15 cm dan panjang kurang lebih 40 cm itu ditemukan oleh Mahmuddin (40) warga gampong setempat. Bom tersebut diduga merupakan sisa peninggalan masa konflik.
Kapolres Aceh Utara, AKBP Tri Hadiyanto melalui Kapolsek Tanah Jambo Aye, AKP Zulfitri mengatakan, penemuan tersebut berawal saat saksi yakni Mahmuddin sedang meratakan tanah sawah miliknya pukul 09.00 WIB, kemudian saksi melihat pipa besi yang berukuran panjang kurang lebih 40 cm dan ada kabel berwarna hitam yang terpasang di pipa besi dengan diameter 15 cm tersebut.
“Kemudian saksi melaporkan kepada Kepala Desa untuk diteruskan ke pihak Polsek Tanah Jambo Aye,” ujar Kapolsek.
Sekira pukul 13.00 WIB, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam beserta tim Inafis dan personel Resintel Polres Aceh Utara tiba untuk melakukan pengamanan.
“Pukul 16.00 WIB tim pejinak bom dari Bataliyon B Lhokseumawe melakukan evakuasi bom tersebut dan selanjutnya dievakuasi ke gudang Jibom Lhoksemawe,” pungkasnya.
Turut hadir dalam evakuasi tersebut Kabag Ops Polres Aceh Utara, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, Kapolsek Tanah Jambo Aye, Danki Kompi 4 Bataliyon B, Tim Jibom Bataliyon B Pelopor Lhokseumawe, dan Babinsa Koramil 14 Tanah Jambo Aye.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…
Komentar