PKPI Aceh Gelar Silaturrahmi dan Konsolidasi Pengurus Kabupaten Aceh Tengah

Analisaaceh.com, Takengon | Dewan Pimpinan Provinsi Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (DPP PKP Indonesia) Aceh menggelar silaturrahmi sekaligus konsolidasi pengurus Kabupaten Aceh Tengah.

Kegiatan yang berlangsung di Taruken Coffe Kampung Tansaran Kecamatan Bebesen pada Sabtu (27/2) tersebut turut dihadiri oleh Ketua DPP PKPI Aceh Hendri Yono, S.Sos., M.Si, sekretaris Ihsanul Akmal, SE, Bendahara Kurnia Zaith dan beberapa pengurus lainnya.

Selain menjalin hubungan silaturrahmi, juga dilakukan penyerahan SK Kepengurusan Dewan Pimpinan Kabupaten Aceh Tengah kepada Ketua M. Nasri, SE dan Sekretaris Fajaruddin, ST.

“Dengan terbentuk dan terpilihnya kepengurusan baru di Kabupaten Aceh Tengah, menjadi spirit baru bagi untuk menggerakkan dan mengembangkan organisasi Partai PKPI agar lebih maju,” kata M. Nasri.

Ketua DPP PKPI Aceh Hendri Yono berharap kepada pengurus DPK PKPI Aceh Tengah yang baru agar lebih semangat dalam menghidupkan Partai.

“Tanpa bekerja sama semua harapan tidak akan tercapai,” ungkap Hendri yang juga menjabat sebagai Sekretaris Komisi III DPR Aceh ini.

Hendri Yono juga menceritakan bahwa di Kabupaten Aceh Tengah Partai PKPI pernah jaya dan pernah mendapatkan kursi pimpinan di DPRK Aceh Tengah.

“Kita berharap kejayaan itu akan terulang kembali, singsingkan baju, gandeng tangan dan rapatkan barisan, insya Allah apa yang kita harapkan akan tercapai,” harapnya.

Sementara itu Ihsanul Akmal juga mengharapkan kepada kepengurusan DPK PKPI Aceh Tengah agar dapat merangkul semua kalangan masyarakat.

“Kita berharap kepada pengurus baru dapat merangkul semua kalangan yang bisa diajak untuk menjadi calon-calon potensial untuk pileg dan pilkada ke depannya,” harap Sekretaris DPP PKPI Aceh ini.

Selain itu, Tim Asistensi dan Evaluasi DPP PKPI Aceh Indrapuri Nyan Cut menyebutkan bahwa pihaknya juga akan mengunjungi kabupaten/kota lainnya di Aceh.

“Dengan harapan penguatan kepengurusan demi terwujudnya partai yang besar,” sebutnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : ACEH TENGAH
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Jurnalis Perempuan Asal Aceh, Terpilih Menjadi Ketua Umum AJI Indonesia

Analisaaceh.com, Palembang | Pasangan nomor urut 1 Nani Afrida dan Bayu Wardhana menang dan terpilih…

13 jam ago

Sekda Abdya Lepas 6 Pelajar Ikut Seleksi Paskibraka Tingkat Nasional

Analisaaceh.com, Blangpidie | Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Barat Daya (Abdya), Salman Alfarisi melepas secara resmi…

2 hari ago

Salman Alfarisi Mendaftar ke DPD Nasdem Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Salman Alfarisi mendaftarkan diri ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat…

2 hari ago

Telaga Art Resmi Luncurkan Program Kelas Belajar Akting Riak II

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Telaga Art resmi meluncurkan program Kelas Belajar Akting Riak 2 di…

2 hari ago

Hasil Tangkapan Nelayan Melimpah, DKP Ajak Investor Bangun Cold Storage

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) mengajak para investor…

2 hari ago

Anies – Muhaimin Ucapkan Terimakasih ke Masyarakat Aceh

Analisaaceh.com , Banda Aceh | Mantan calon presiden (Capres) Anies Baswedan dan calon wakil presiden…

3 hari ago