Categories: NEWS

Rumah Warga di Alur Manis Aceh Tamiang Terbakar

Analisaaceh.com, Aceh Tamiang | Satu unit rumah warga berkonstruksi permanen di Alur Manis, Kecamatan Rantau, Aceh Tamiang terbakar pada Senin (26/9/2022) pagi.

Kasi Pemadam Kebakaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tamiang, Doni Idrawan mengatakan, rumah dua lantai tersebut merupakan milik Nirmawati (38). Api terlihat di lantai dua rumah dan mengeluarkan kepulan asap pada pukul 08.46 WIB hingga kemudian warga melaporkan ke petugas.

“Anggota Damkar Pos 3 langsung bergerak menuju lokasi dengan membawa satu armada damkar disusul Pos 1 Karang Baru bersama satu unit Damkar dan satu unit tangki air,” ujarnya.

Sesampainya di lokasi, kata Doni, petugas langsung melakukan pemadaman dan memblokade api mengingat lokasi tersebut berada di kawasan padat penduduk.

“Mengingat lokasi padat penduduk, damkar Tamiang menurunkan lagi tiga unit damkar dari pos 2 Kuala Simpang dan dibantu dua unit damkar Pertamina Rantau. Alhamdulillah sekitar 20 menit setelah di lokasi, api dapat dipadamkan,” jelasnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kerugian materil akibat kebakaran ditaksir mencapai Rp100 juta.

“Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak yang berwenang,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Chairul

Komentar

Recent Posts

Penyelidikan Kasus TIK Disdikbud Langsa Masih Berlanjut

Analisaaceh.com, Langsa | Kejaksaan Negeri (Kejari) Langsa masih melakukan proses penyelidikan pada kasus dugaan korupsi…

57 menit ago

Sertijab di Polres Langsa, Wakapolres Hingga Kasat Diganti

Analisaaceh.com, Langsa | Kapolres Kota Langsa AKBP Mughi Prasetyo memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab)…

1 jam ago

64 CJH Abdya Ikut Manasik Haji Kabupaten

Analisaaceh.com, Blangpidie | Sebanyak 64 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengikuti…

1 jam ago

Rampas Ponsel di Banda Aceh, 2 Oknum Taruna Pelayaran Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dua orang oknum taruna yang diketahui sedang menempuh pendidikan di sekolah…

19 jam ago

Seleksi PPPK Abdya Tahap II Ditunda

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pelaksanaan ujian seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tahap…

19 jam ago

Presiden Persiraja Kukuhkan Persiraja Perwakilan Eropa

Analisaaceh.com, Paris | Dalam lawatan Manajemen Persiraja Banda Aceh ke Eropa, Presiden Persiraja Banda Aceh,…

19 jam ago