Categories: ACEH BARAT DAYANEWS

Satgas TMMD Kodim Abdya Pacu Pengerasan Jalan Penghubung Gampong

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke 114 Kodim 0110 Aceh Barat Daya (Abdya) terus menunjukkan hasil. Tim Satgas TMMD terus memacu proses pengerasan badan jalan penghubung Gampong Suka Damai dan Kaye Aceh Kecamatan Lembah Sabil Kabupaten setempat.

Dansatgas TMMD Dandim 0110 Abdya, Letkol Inf Roqich Hariadi melalui Koordinator Satgas TMMD, Serma Adzrul Purba menjelaskan bahwa pengerasan badan jalan dilakukan dengan memasok material seperti tanah pasir berbatu-batu kecil yang diambil dari aliran sungai dan diangkut mengunankan drum truk.

“Pengerasan ruas satu sudah mencapai 50 persen, Insyaallah sampai batas waktu program TMMD akan siap,” ungkapnya, Senin (15/8/2022).

Lebih lanjut, kata Adzrul, saat ini keseluruhan kegiatan TMMD reguler ke-114 Kodim 0110 Abdya tahun 2022 di dua Gampong tersebut, baik sasaran non fisik maupun fisik hampir selesai seluruhnya.

“Keseluruhan program TMMD ini sudah masuk tahap finishing. Dengan kondisi cuaca sangat bagus dan ini menjadi keuntungan bagi personel di lapangan, sehingga dengan kondisi cuaca seperti ini kita mengajak tim satgas terus semangat selesaikan tugas pengabdian kita kepada masyarakat,” jelasnya.

Selama proses pengerjaan, sebut Adzrul, seluruh kegiatan TMMD yang dilaksanakan tersebut berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala serta hambatan apapun.

“Masyarakat sangat mendukung proses pengerjaan, bahkan terkadang masyarakat juga ikut membantu tim satgas demi tahapan pengerjaan segera terselesaikan dengan baik. Kita sangat berterimakasih kepada masyarakat atas semua dukungan kepada kita. Semoga seluruh pembangunan program TMMD berguna bagi masyarakat sekitar,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : ACEH BARAT DAYA
Ahlul Zikri

Komentar

Recent Posts

Rampas Ponsel di Banda Aceh, 2 Oknum Taruna Pelayaran Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dua orang oknum taruna yang diketahui sedang menempuh pendidikan di sekolah…

17 jam ago

Seleksi PPPK Abdya Tahap II Ditunda

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pelaksanaan ujian seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tahap…

17 jam ago

Presiden Persiraja Kukuhkan Persiraja Perwakilan Eropa

Analisaaceh.com, Paris | Dalam lawatan Manajemen Persiraja Banda Aceh ke Eropa, Presiden Persiraja Banda Aceh,…

17 jam ago

Pria Bobol Rumah di Kluet Utara Aceh Selatan Ditangkap Polisi di Aceh Besar

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Seorang pria berinisial YA (28) warga Gampong Paya Laba, Kecamatan Kluet Timur,…

1 hari ago

Polisi Gagalkan Peredaran 992 Gram Sabu, Satu DPO Kasus Besar Diamankan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Aceh Utara Polda Aceh berhasil menggagalkan…

2 hari ago

Kondisi RTH Taman Krueng Langsa Kian Memprihatinkan

Analisaaceh.com, Langsa | Banyak bangunan dan fasilitas yang rusak, kondisi objek rekreasi publik Ruang Terbuka…

2 hari ago