Categories: NEWS

Tak Bisa Isi Token Listrik, ini Penjelasan PLN

Analisaaceh.com | Terkait adanya gangguan untuk melakukan top up token listrik (pulsa listrik) pada Senin (1/6) malam, PLN menyebutkan hal itu disebabkan adanya gangguan sistem jaringan.

Hal tersebut disampaikan oleh Senior Executive Vice President Bisnis & Pelayanan Pelanggan PLN, Yuddy Setyo Wicaksono pada, Senin (1/6/2020).

“Ini karena adanya gangguan pada sistem jaringan komunikasi data yang menyebabkan proses pengiriman data token prabayar sebagian pelanggan gagal terkirim,” ujarnya.

Yuddy menyebutkan, saat ini jaringan sedang dalam proses perbaikan dan komunikasi sudah berangsur normal.

“Kami mohon maaf, PLN secepatnya memulihkan seluruh sistem dan mencari akar masalah agar tidak terulang di kemudian hari,” kata Yuddy.

Bagi pelanggan yang sudah top up namun tidak ada token, pihaknya memastikan dana itu tidak akan hilang dan akan didapatkan kembali token tersebut. Untuk informasi lebih lanjut, kata Yuddy dapat menghubungi Contact Center PLN 123.

“Bagi pelanggan yang sudah terlanjur membeli token atau sudah terdebet namun tokennya tidak ada, kami pastikan dana pelanggan tidak hilang,” imbuhnya.

Maheza

Komentar

Recent Posts

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago

Aceh Fokus Tertibkan Tambang Ilegal di Tiga Kabupaten

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…

3 hari ago

Perempuan Paralegal Aceh Desak Redefinisi Tambang Rakyat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…

4 hari ago

Perjalanan Prof Juwaini, Anak Nelayan Jadi Guru Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…

4 hari ago