Banda Aceh – Tim anggar Aceh mencetak prestasi gemilang dengan mempertahankan medali emas di nomor floret putra beregu pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Hall Anggar, Kompleks Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Minggu (15/09/2024), tim Aceh sukses menaklukkan tim Jawa Barat dengan skor tipis 45-40.
Perjuangan tim Aceh, yang diperkuat oleh Erwan Tona, Rio Aditya, Yudi Anggara Putra, dan Zaidil Al Muqaddin, tidak mudah. Pertandingan berlangsung sengit, dengan kedua tim saling kejar-mengejar poin hingga menit-menit terakhir. Namun, Aceh mampu mempertahankan konsistensi mereka, membuahkan kemenangan bersejarah.
“Kami mempersiapkan diri selama dua tahun untuk ajang ini, dan hasilnya sangat memuaskan. Emas ini kami persembahkan untuk masyarakat Aceh yang selalu mendukung kami,” ujar Yudi Anggara Putra salah satu atlet Aceh.
Tim Jawa Barat harus puas membawa pulang medali perak, sementara medali perunggu diraih oleh tim anggar dari Provinsi Riau dan DKI Jakarta.
Analisaaceh.com, Blangpidie | Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) Safaruddin-Zaman Akli…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Aceh, Muhammad Iqbal, mendorong agar…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Keuchik Gampong Kedai Palak Kerambil, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya),…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Yayasan Masyarakat Lembah Geurute di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menyantuni 100…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Eks Ketua Badan Reintegrasi Aceh (BRA), Suhendri Ddk menghadapi sidang perdana…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kabag Ops Polresta Banda Aceh, Kompol Yusuf Hariadi, menyatakan bahwa upaya…
Komentar