Saat Bulan Puasa, kita masih dapat melakukan berbagai aktivitas favorit. Apalagi dalam masa self quarantine yang mengharuskan kita tetap di rumah. Mendekor kamar tidur dapat menjadi pilihan yang tepat.
Kamar tidur adalah tempat untuk melepas lelah dan penat, sehingga kamar tidur harus nyaman dan relaxing.
Kamar tidur juga merupakan tempat yang sangat personal, bahkan dapat mencerminkan pemiliknya.
Kamar tidur aesthetic art hoe dapat menjadi pilihan bagi yang sedang mencari konsep kamar tidur yang nyaman.
Tidak hanya nyaman, kamar tidur aesthetic juga dapat mempercantik feeds instagram.
Berikut ini adalah bagaimana cara membuat kamar tidur lebih aesthetic.
1. Menata Tempat Tidur
Kasur dapat diletakkan langsung atau dengan kerangka ranjang. Kasur dapat diletakkan di tengah atau di sudut kamar. Memilih Sprei untuk tempat tidur pun sangat berpengaruh terhadap suasana kamar.
Apabila menyukai kamar yang terkesan “clean”, Sprei berwarna putih polos dapat menjadi pilihan.
Warna putih polos juga sangat cocok dengan nuansa kamar monokrom. Selain itu, sprei motif bunga juga cocok untuk menambah kesan artsy.
Sebagai pemanis, letakkan selimut rajut atau bermotif dan kepala ranjang. Selain menambah kesan aesthetic, selimut juga memberi rasa nyaman dan hangat.
2. Memilih Warna-Warna Yang Bersifat Relaxing
Warna kamar tidur dapat dipilih sesuai keinginan. Kamar tidur biru adalah warna yang biasanya disukai.
Selain itu, warna hijau juga merupakan pilihan yang bagus untuk mendekor kamar tidur di bulan puasa. Nuansa kamar tidur berwarna hijau akan menciptakan suasana baru yang segar dan memberi efek damai saat Anda menjalankan ibadah puasa.
Tidak ada salahnya juga mengecat kamar dengan warna putih untuk memberi kesan kamar lebih luas.
3. Berkreasilah dengan Hiasan Dinding
Kamar tidur yang aesthetic memiliki ciri-ciri hiasan dinding yang banyak dan artsy. Untuk menyiasati dinding kamar yang kosong, letakkan poster, foto, atau hiasan lainnya. Tidak harus meletakkan lukisan-lukisan mahal.
Apabila punya bakat menggambar, lukisan DIY pun bisa membuat kamar menjadi aesthetic.
Selain dengan lukisan-lukisan DIY, berkreasi dengan stiker-stiker atau lampu-lampu kecil juga dapat mempercantik dinding. Sesuaikan dengan kepribadian dan hobi.
4. Memajang Pajangan Yang Unik
Pajangan-pajangan yang dapat menambah kesan estetik adalah buku, botol-botol unik, dan lain-lain.
Tata buku-buku koleksi dengan rak yang dibentuk unik. Warna kover dari buku juga dapat menambah nilai seni dari kamar tidur.
Manfaatkan koleksi-koleksi yang unik seperti botol parfum untuk dikreasikan menjadi pajangan.
5. Memilih Lampu untuk Penerangan
Pilihlah lampu-lampu yang bentuknya unik. Lampu-lampu ini dapat berfungsi sebagai penerangan juga penambah dekorasi kamar.
Piliihlah lampu LED atau lilin cantik sebagai alternatif penerangan. Selain itu, pertimbangkan untuk mengunakan lampu hias gantung.
6. Menambah Kelambu
Menambahkan kelambu sebagai dekorasi kamar tidur ini opsional. Kelambu dapat menambah kesan dreamy pada kamar tidur.
Selain itu, kelambu berfungsi untuk menghindarkan pemilik kamar dari gigitan nyamuk.
Itulah berbagai tips untuk membuat kamar tidur menjadi lebih aesthetic. Kreasikan tips-tips diatas sesuai selera dan kepribadian pemiliknya. Selamat berkreasi.