Categories: NEWS

Tumpahan Batu Bara Mencemari Laut di Aceh Barat, Massa Demo ESDM Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Barisan masyarakat Peduli Tambang (BMPT) melakukan aksi demonstrasi terkait dengan pencemaran laut akibat dari tumpahan batu bara PT Mifa Bersaudara di laut Meulaboh, Aceh Barat di depan Kantor Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh pada Senin (17/7/2023).

Dalam aksi tersebut, mereka meminta Dinas ESDM Aceh untuk serius untuk mengawasi aktifitas PT. Mifa Bersaudara dalam yang beroperasi disepanjang bibir pantai Kecamatan Meureubo, Kabupaten Aceh Barat.

“Tumpahan batu bara yang mencemari laut sudah sering terjadi tapi selama ini tidak ada keseriusan terhadap permasalahan tersebut, padahal ini sudah menggangu biota laut maupun masyarakat sekitarnya,” ujar koordinator lapangan, Saiful Mulki.

Saiful Mulki mengatakan, apabila kondisi tersebut terus dibiarkan maka persoalan ini akan berdampak serius kepada masyarakat khususnya nelayan karena menggangu aktifitas dan kegiatan ekonomi lainnya.

“Ini persoalan nyawa manusia yang tidak bisa ditukar dengan rupiah atau dengan dolar hasil penjualan batu bara itu agar kasus tumpahan material batu bara disepanjang bibir pantai di Kecamatan Meureubo, Aceh Barat menjadi perhatian serius Pemerintah,” tutupnya.

Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

11 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

15 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

16 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

16 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

18 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

18 jam ago