Categories: NEWS

Warga Sumut Terseret Ombak dan Hilang di Pantai Lhoknga

Analisaaceh.com, Aceh Besar | Seorang remaja asal Sumatera Utara dilaporkan hilang terseret ombak saat mandi di Pantai Lhoknga, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Selasa (1/7/2025) sore.

Korban diketahui bernama Muhammad Iqbal (19), warga Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan, Kota Medan, Sumatera Utara.

Kejadian bermula saat korban sedang mandi bersama temannya di tepi pantai sekitar pukul 17.30 WIB. Tak lama berselang, ombak besar datang secara tiba-tiba dan menyeret korban ke laut hingga hilang dari permukaan.

“Kami menerima laporan dari teman korban sekitar pukul 18.15 WIB. Tim Rescue Basarnas Banda Aceh langsung diberangkatkan ke lokasi untuk melakukan pencarian,” ujar Kepala Basarnas Banda Aceh, Al Hussain, dalam keterangannya, Selasa malam.

Sebanyak tujuh personel dari Basarnas Banda Aceh dikerahkan dalam operasi pencarian. Mereka dilengkapi dengan peralatan SAR air seperti rescue car, rubber boat (LCR), alat selam, dan perlengkapan komunikasi.

Tim bergerak ke lokasi sekitar pukul 18.30 WIB dan terus berkoordinasi dengan unsur lainnya.

Operasi pencarian turut melibatkan Pos TNI AL Lhoknga, Koramil Lhoknga, Polsek Lhoknga, Satgas SAR Banda Aceh, RAPI, serta masyarakat sekitar. Hingga pukul 19.30 WIB, korban belum ditemukan dan masih berstatus dalam pencarian.

“Cuaca di lokasi saat ini cerah, namun kondisi ombak cukup besar di area perairan Lhoknga,” tambah Al Hussain.

Pantai Lhoknga sebelumnya juga pernah menjadi lokasi kejadian serupa, sehingga pengunjung diimbau lebih waspada terhadap kondisi arus dan ombak, terutama menjelang sore hari.

Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

1.957 Jemaah Haji Aceh Sudah Kembali ke Tanah Air

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak 1.957 jemaah haji Aceh dari lima kelompok terbang (kloter) sudah…

5 jam ago

4.019 Wisman Kunjungi Aceh pada Mei 2025, TPK Hotel Masih Rendah

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh mencatat sebanyak 4.019 kunjungan wisatawan…

5 jam ago

Tim Patroli Hutan Adat Diadang, Diduga Ada Provokasi Mafia Kayu di Bireuen

Analisaaceh.com, Bireuen | Tim gabungan dari TNI, Polri, masyarakat adat, dan tiga imuem mukim pemegang…

1 hari ago

138 Koperasi Merah Putih di Abdya Sudah Legal

Analisaaceh.com, Abdya | Sebanyak 138 dari 152 gampong di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) kini…

1 hari ago

HMJ KPI UIN SUNA Latih Mahasiswa Kuasai Bahasa Isyarat

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Fakultas Ushuluddin, Adab…

1 hari ago

Harga Cabai Merah Abdya Naik, Komoditas Lain Stabil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Harga cabai merah di pasar tradisional Blangpidie, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya),…

2 hari ago