Categories: NEWSPERISTIWA

Warga Temukan Bayi Laki-laki di Pos Sumbangan Bener Meriah

Analisaaceh.com, Redelong | Warga Kampung Alur Cincin, Kecamatan Pintu Rime Gayo Bener Meriah dihebohkan dengan penemuan di pos sumbangan daerah setempat.

Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan pada Sabtu (28/8/21) sekitar pukul 23:00 WIB oleh warga.

“Bayi ini ditemukan di pos sumbangan tepat di pinggir jalan Bireuen-Takengon, Kampung Alur Cincin” kata Kapolres Bener Meriah AKBP Agung Surya Prabowo, S.I.K melalui Kasat Reskrim Iptu Bustani, S.H, M.H, Minggu (29/8).

Kasat menjelaskan, awalnya suara tangisan bayi tersebut didengar oleh salah seorang warga yakni Dedi Darmawan (19) sekira pukul 19.30 WIB.

Kemudian Dedi melaporkan kepada orang tuanya. Orang tua Dedi yaitu Rusmiati lalu menyuruh anaknya yang bernama Pitra Ariga, untuk mencari dari mana sumber suara tangisan bayi itu.

“Pitra Ariga keluar rumah dan berjumpa dengan warga yang juga mendengar suara tangisan bayi, kemudian bersama-sama menuju pos darma sedekah yang berada di pinggir jalan,” jelasnya.

Bayi ini ditemukan tanpa memakai baju dan hanya menggunakan pempes. Selain itu juga didapati dalam plastik warna hijau satu bungkus pempes dan tisu basah.

“Bayi tersebut dibawa oleh warga ke rumah salah satu warga yang bernama Rakim, untuk mendapatkan pertolongan,” kata Kasat.

Setelah diperiksa oleh bidan desa diketahui kondisi bayi dalam keadaan sehat. Bayi tersebut diperkirakan dibuang oleh orang tuanya lantaran hubungan gelap.

“Saat ini bayi sudah ditangani oleh bidan desa dan bidan dari puskesmas Belang Rakal untuk perawatan akan dibawa ke RSU Muyang Kute Bener Meriah, selanjutnya akan ditangani oleh Dinas Sosial Bener Meriah” tutup Iptu Bustani.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

2 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

2 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

2 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago