210 Personel Brimob Polda Aceh Diberangkatkan ke Bali, Amankan KTT G20

Upacara pelepasan 210 personel Satuan Brimob Polda Aceh untuk melaksanakan tugas BKO "Operasi Puri Agung 2022" dalam rangka pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT G20) yang digelar di Bali, Selasa (1/11/2022). Foto: Ist

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kapolda Aceh Irjen Pol Ahmad Haydar melepas sebanyak 210 personel Satuan Brimob untuk melaksanakan tugas BKO “Operasi Puri Agung 2022” dalam rangka pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT G20) yang digelar di Bali.

Pelepasan ratusan personel itu langsung dipimpin Kapolda Aceh dalam upacara yang digelar di halaman Mapolda Aceh, Selasa (1/11/2022) pagi.

Dalam amanatnya, Irjen Pol Ahmad Haydar mengatakan bahwa pimpinan Polri percaya dan yakin kepada Satuan Brimob Polda Aceh mampu mengemban tugas-tugas besar, diantaranya melaksanakan pengamanan KTT G20 di Bali.

Untuk menunjang keamanan kegiatan internasional tersebut, kata Kapolda Aceh, seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia menyiapkan pengamanan ketat sehingga harus benar-benar menjaga kehormatan dan kepercayaan sebagai penyelenggaraan KTT G20 di Bali.

“Jangan sampai ada kesalahan sekecil apapun terkait ketentuan penyelenggaraannya, sehingga dengan kehadiran Polri khususnya personel Satuan Brimob Polda Aceh dalam rangka mengamankan wilayah itu dan dapat menjamin kelancaran kegiatan KTT G20 yang berlangsung di wilayah hukum Polda Bali tersebut,” ungkapnya.

Kapolda berpesan kepada personel untuk selalu bersyukur dan senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Personel diingatkan untuk menjaga diri secara pribadi dan kelompok, melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, disiplin dan taat aturan.

“Jaga nama baik pimpinan Polri dan nama baik Polda Aceh. Segera menyesuaikan diri/beradaptasi dan hargai adat istiadat masyarakat setempat,” pesannya.

Selain itu, Irjen Pol Ahmad Haydar juga meminta kepada personel yang berangkat ke Bali untuk menjaga fisik, stamina dan kesehatan serta soliditas, solidaritas serta semangat juang untuk menghadapi tugas-tugas yang akan dilaksanakan.

“Patuhi SOP yang ada dan peka terhadap perkembangan situasi, serta hindari pelanggaran sekecil apapun dan hal-hal yang bisa mencoreng nama baik kesatuan,” tuturnya.

Upacara pemberangkatan pasukan Operasi Puri Agung 2022 ke Bali tersebut turut dihadiri Wakapolda Aceh Brigjen Pol Syamsul Bahri, Irwasda Polda Aceh Kombes Pol Kalingga Rendra Raharja, para PJU Polda Aceh dan sejumlah PJU Satuan Brimob Polda Aceh.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Komentar
Artikulli paraprakKorban Hanyut di Aceh Selatan Ditemukan Meninggal Dunia di Nagan Raya
Artikulli tjetërKejari Banda Aceh Musnahkan Barang Bukti dari 83 Perkara