Categories: NEWS

231 Gampong di Pidie Terendam Banjir

Analisaaceh.com, Sigli | Sebanyak 231 gampong dalam wilayah Kabupaten terendam banjir pada Senin (23/1/2023).

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik (Darlog) BPBD Pidie, Nasruddin mengatakan, bencana alam tersebut berdampak terhadap 21.299 jiwa meliputi 7.078 (Kepala Keluarga) KK. Sementara pengungsi sebanyak 3.022 jiwa dari 985 KK.

“Di Kecamatan Pidie 475 KK korban terdampak dan 1.738 jiwa yang terdampak, kemudian sebanyak 1.338 mengungsi dari 420 KK. Di Kecamatan Kembang Tanjong ada 110 KK yang terdampak dan 360 jiwa yaitu di Desa Meunasah Tengoh,” ujar Senin (23/1/2023).

Kemudian di Kecamatan Peukan Baro terdapat 49 KK yang terdampak dan 98 jiwa yaitu dari desa Menje Masjid dan Alet-Alet, dari Kecamatan Indrajaya juga terdapat 344 KK yang terdampak dan 1859 Jiwa yang dari 31 Gampong di Kecamatan tersebut.

“Mutiara Timur ada 2.801 KK dengan jumlah 7.722 jiwa, di Muara Tiga 500 KK terdampak dan 1.534, Gleumpang Tiga hanya ada satu Gampong yang terdampak yaitu Gampong Keumeneng dengan 1 KK dan 4 jiwa,” sebutnya.

Di Kecamatan Glumpang Baro sebanyak 517 KK dan 1.712 jiwa, dan di Kota Sigli sebanyak 5.057 jiwa sedangkan yang mengungsi 1.384 KK dan 4.366 jiwa.

“Juga terdapat lahan pertanian dan tambak masyarakat yang terendam banjir,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

Gudang Pengisian Tabung Oksigen di Aceh Barat Meledak, Dua Orang Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sebuah gudang tempat pengisian tabung oksigen di Gampong Gampa, Kecamatan Johan Pahlawan,…

12 jam ago

Transaksi QRIS di Aceh Hampir Sentuh Rp2 Triliun Sepanjang 2025

Analisaaceh.com, Sabang | Nilai transaksi digital menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di Provinsi…

1 hari ago

OJK Cabut Izin Usaha PT Sarana Aceh Ventura, Perusahaan Dilarang Beroperasi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi mencabut izin usaha PT Sarana Aceh…

1 hari ago

Tempo Digugat Rp200 Miliar, AJI Gelar Aksi Solidaritas

Analisaaceh.com, Jakarta | Aliansi Jurnalis Independen (AJI) bersama koalisi masyarakat sipil menggelar aksi solidaritas di…

2 hari ago

Dinsos Abdya Tingkatkan Peran Keluarga untuk Lansia & Disabilitas

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengambil langkah strategis untuk…

2 hari ago

MTQ ke-37 Tingkat Provinsi Aceh di Pidie Jaya Dibuka

Analisaaceh.com, Pidie Jaya | Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an…

3 hari ago