Anggota DPRK Dapil IV Serahkan Bantuan Masa Panik Kepada Korban Abrasi di Kedai Padang

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota DPRK Aceh Selatan dapil IV menyerahkan bantuan masa panik kepada korban abrasi sungai Kluet di Gampong Kedai Padang, Kecamatan Kluet Utara, Aceh Selatan, Rabu (19/5/2021).

Bantuan atas nama dewan yakni Mirwan, Masridha, Ridwan, Amir Muliadi, Baital Mukadis, Martunis dan Darmi, Asmara dan Feri Herianto ini diterima langsung oleh Camat Kluet Utara, Misbah didampingi Keuchik Kedai Padang.

Mirwan berharap agar para korban terdampak abrasi untuk sabar atas musibah yang menimpa. Bantuan yang diberikan itu diharapkan dapat membantu sedikit meringankan beban para korban.

Pihaknya juga meminta kepada pemerintah setempat untuk dapat mencari solusi terkait kondisi para korban abrasi, seperti tempat tinggal dan kebutuhan masyarakat lainnya.

“Kita atas nama dewan dari dapil IV meminta kepada pemerintah agar mencari solusi supaya masalah ini segera cepat ditangani,” ungkapnya.

Sementara itu salah satu anggota dewan lainnya, Masridha mengatakan, penanganan sungai Kluet merupakan wewenang Provinsi Aceh. Secara lembaga/instusi dan pemerintah daerah telah menyampaikan ke pemerintah Aceh terkait kondisi abrasi di Kedai Padang yang kian mengkhawatirkan.

Namun pihaknya menilai penanganan dampak abrasi tersebut terutama pengucuran anggaran belum maksimal dilakukan hingga sampai saat ini.

“Jadi kami harap pemrintah provinsi agar bertindak cepat dan terukur sehingga anggaran yang dikucurkan nantinya betul-betul maksimal sehingga tidak terkesan mubazir dan bisa mencegah terjadinya abrasi di kemudian hari,” harapnya.

Sebagaimana diketahui, satu unit rumah warga Kedai Padang dibawa arus sungai pada Senin (17/5). Sementara lima unit rumah lainnya terpaksa dibongkar karena teracam ambruk.

Komentar
Artikulli paraprakPemerintah Aceh Usulkan 155 Ribu Pelaku Usaha Mikro untuk Dapatkan Bantuan
Artikulli tjetërPenadah 17 Mayam Emas Hasil Curian di Simeulue Diringkus