DPRK Aceh Tengah Bahas Pembentukan Fraksi

Dewan Aceh Tengah Bahas Pembentukan Fraksi (Foto/Karmiadi - analisaaceh.com

Analisaaceh.com, TAKENGON | Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tengah mulai menggelar rapat musyawarah penjadwalan rapat paripurna pembentukan fraksi-fraksi serta penjadwalan pembahasan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Anggaran Pendapatan Belanja Kabupaten (APBK) tahun 2020.

Rapat tersebut dipimpin langsung Ketua DPRK Aceh Tengah sementara Syamsuddin didampingi Wakil Pimpinan Edy Kurniawan dan dihadiri anggota Dewan lainya yang usai dilantik beberapa Minggu lalu.

Rapat pengesahan fraksi-fraksi akan digelar esok Sabtu (21/09/2019) dengan jadwal sangat ketat. Bila memungkinkan akan digelar hingga malam hari.

“Kesepakan bersama besok akan digelar rapat pembentukan perangkat kelengkapan dewan, salah satunya pembahasan pembentukan fraksi DPRK Aceh Tengah,” kata politisi Partai PDI Perjuangan itu, Jum’at (20/09/2019) di Aula DPRK setempat.

Anggota DPRK lainya Jihar Firdaus berharap, pembentukan fraksi-fraksi, pembahasan Tatib Dewan dan Pembahasan KUA-PPAS APBK Aceh Tengah tahun 2020 dibahas secepat mungkin.

“Harus diburu, jangan terlalu bersantai, berkaca dari kisah yang yang lalu, jangan lagi terulang, terutama dalam pembahasan KUA-PPAS APBK Aceh Tengah, singkirkan dulu masalah tentang pimpinan definitif dan sementara supaya ini tidak finalti,” jelas Jihar.

Politisi dari Partai Golongan Karya Muchsin Hasan meminta, semua kegiatan yang telah menanti untuk dipacu, supaya tidak terbentur dengan aturan Kemendagri.

“Mengingat ada aturan Kemendagri, maka dari itu harus dipacu, yang bisa dikerjakan kerjakan terus,” kata Muchsin Hasan

Berbeda dengan Hamdan, ia berpendapat, pembahasan KUA-PPAS APBK Aceh Tengah tahun 2020 dibahas setelah pimpinan dewan telah resmi (definitif-red). “Sebaiknya pembahasan KUA PPAS dibahas setelah pimpinan dewan definitif,” pinta Hamdan dari Partai Nasdem itu.

Hasil kesepakatan DRPK Aceh Tengah dalam rapat tersebut yaitu, besok akan digelar paripurna pengesahan fraksi-fraksi, sedangkan KUA PPAS APBK Aceh Tengah tahun 2020 akan dibahas pada tanggal 23-26 September 2019.

Komentar
Artikulli paraprakPemkab Aceh Tenggara Sosialisasikan Program BPNT
Artikulli tjetërKapolres Pelabuhan Belawan Ajak Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Sampah