Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Gampong Babah Lung, Kecamatan Blangpidie Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menyalurkan bantuan pupuk gratis jenis NPK Mutiara 16-16-16 non subsidi untuk petani dan pekebun di gampong setempat.
Penyerahan dan pembagian pupuk non subsidi untuk para petani dan pekebun tersebut berlangsung di Gedung Serbaguna Gampong Babah Lung, Kecamatan Blangpidie, Kamis (11/7/2024).
Sekdes Gampong Babah Lung, Syarifuddin mengatakan, pembagian pupuk non subsidi tersebut merupakan program ketahanan pangan nasional tahun 2024 yang bersumber dari anggaran Dana Desa (DD).
“Sebanyak 329 petani dan pekebun yang menerima pupuk gratis tahun ini, dan masing-masing kepala keluarga mendapatkan 18 kilogram pupuk,” ungkap Pudin sapaan akrab Syarifuddin.
Pudin menyebutkan, penyediaan pupuk non subsidi jenis NPK Mutiara 16-16-16 ini merupakan hasil musyawarah bersama dengan sejumlah aparatur, tuha peut dan tokoh masyarakat setempat.
Pudin berharap, dengan adanya pembagian pupuk non subsidi secara gratis ini dapat meringankan beban petani, sehingga hasil panen petani lebih meningkat.
“Semoga pupuk ini bermanfaat bagi petani, dan bisa mendongkrak hasil panen untuk kebutuhan masyarakat khususnya di Abdya,” sebutnya.
“Harapannya, para petani memanfaatkan pupuk tersebut untuk menabur ke lahan sawah mereka. Kita juga berharap pupuk ini tidak diperjualbelikan dan bisa dipergunakan untuk untuk keperluan sebenarnya,” pungkasnya.