Danrindam IM Buka Dikmaba PK TNI AD

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komandan Resimen Induk Kodam Iskandar Muda (Danrindam IM) Kolonel Inf Dwi Endrosasongko. S.sos, secara resmi membuka pendidikan pertama Bintara (Dikmaba) TNI AD Tahun 2019. Upacara pembukaan pendidikan Bintara TNI AD tersebut diikuti sebanyak 213 siswa, di Lapangan Serbaguna Rindam IM, Mata Ie, Banda Aceh, Senin (7/10/2019).

Danrindam IM Kolonel Inf Dwi Endrosasongko. S sos, dalam amanat tertulisnya Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Teguh Arief Indratmoko mengatakan, bahwa prajurit siswa harus menjadi prajurit yang bertaqwa, solid, profesional dan humanis.

“Profesi sebagai prajurit TNI AD yang telah dipilih, hendaknya jangan dijadikan sebagai pencari nafkah semata, tetapi juga harus dilandasi dengan semangat, motifasi dan daya juang yang kuat untuk mengabdikan diri kepada bangsa dan negara sampai akhir penugasan,” ujarnya.

Ia berharap dalam mengawali karier sebagai prajurit TNI AD, prajurit siswa harus memiliki kesiapan mental dan semangat serta moril yang tinggi untuk mengikuti pendidikan menjadi seorang prajurit TNI.

“Untuk tahun ini penddidikan dibuka hanya untuk putra daerah di seluruh Indonesia, dan apabila ada dari luar daerahpun minimal sudah tinggal dan sekolah selama 3 tahun,” pungkasnya.

Dalam upacara tersebut, Letkol Inf Yogi BK S.kom MBA yakni Komandan Sekolah Calon Bintara (Dansecaba) Rindam IM bertindak sebagai Komandan Upacara pembukaan pendidikan pertama Bintara TNI AD.

Komentar
Artikulli paraprakWarga Demo PT PIM, Anggota DPRA Sebut 30 Tahun PT AAF Minim Manfaat
Artikulli tjetërPemkab Aceh Selatan Launching E-Arsip