Analisaaceh.com, Banda Aceh | Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, menerima kunjungan silaturrahmi Direktur Utama Bank Syariah Bukopin (BSB), Dery Januar, pada Kamis, (15/4/2021), di Pendopo wali kota kawasan Blang Padang.
Dalam lawatannya, Dery Januar turut didampingi Branch Manager Bank KB Bukopin Aceh, Sofyan, Kepala Sekretaris Perusahaan, Evi Yulia Kurniawati, Project Officer Bank Syariah Bukopin Aceh, Imdibkri, dan Branch Sales Manager Bank KB Bukopin Aceh, Dina.
Dery mengungkapkan kunjungannya dalam rangka mempererat hubungan satu sama lain, pasca resmi disetujuinya Bank Syariah Bukopin oleh pengawas Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada akhir Maret 2021 lalu.
Wali Kota Aminullah yang juga Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), menyambut baik dan mendukung Bank Syariah Bukopin yang telah turut merealisasikan Qanun nomor 11 tahun 2018 itu.
Di selah perbincangan, Aminullah juga mengisahkan bagaimana dirinya dulu mengabdi selama 27 tahun di Bank Pembangunan Daerah (BPD) hingga menjadi bankir ulung di kalangannya.
Tampil dengan loyalitas dan integritas tinggi, Aminullah dipercayakan dalam berbagai jabatan, sampai akhirnya ia dipercayakan menjadi direktur utama BPD pada tahun 2000 hingga 2010, kisahnya.
“Masalah Bank Aceh saat itu cukup rumit, BUMD itu pun sempat ditangani oleh BPPN (Badan Penyehatan Perbankan Nasional). Cavital Adequacy Ratio (CAR) minus 25 persen, yang dimana seharusnya diatas 8 persen. Kredit macet diatas lebih 15 persen, secara prosedur harus di bawah 5 persen. Dimana kondisi sdm tidak produktif, kesulitan likwiditas dan bank dalam kategori tidak sehat, BPD Aceh cukup terpuruk dan dalam keadaan rugi,” ungkapnya.
Namun, lanjutnya, semua masalah mampu dihadapinya dan membawa Bank Aceh bangkit dalam kurun waktu 10 tahun. Hingga Aminullah berhasil membesarkan Bank Aceh, dari jumlah aset awal 660 M menjadi 13 T.
“Keberhasilan sebagai Dirut Bank Aceh ini yang kemudian saya bawa saat memimpin Banda Aceh saat ini,” katanya.
Aminullah mengungkapkan, banyak terobosan yang ia lakukan sejak menjabat sebagai Wali Kota bersama Wakil Wali Kota Zainal Arifin pada pertengahan 2017 lalu.
Ia pun berharap BSB mampu menjadi mitra baik dalam mengembangkan sektor pemodalan bagi pelaku usaha mikro dengan memberikan banyak keringanannya.
“Hingga kini kita mampu mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat dengan memberdayakan sektor UMKM yang dimana menjadi andalan kota. Kita harap bantuan dan dukungan dari semua pihak,” pungkasnya
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat Daya (Abdya) pada…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Komentar