Categories: NEWS

Baitul Mal Abdya Dorong Kemudahan Bayar Zakat Lewat Action Mobile

Analisaaceh.com, Blangpidie | Baitul Mal Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mendorong Bank Aceh Syariah agar memperluas layanan digital pembayaran zakat dan infak melalui aplikasi Action Mobile dengan menambahkan rekening Baitul Mal dari 23 kabupaten/kota di Aceh.

Anggota Komisioner Baitul Mal Abdya, Salman Syarif mengatakan, langkah itu penting untuk memudahkan masyarakat di daerah dalam menunaikan kewajiban zakat serta meningkatkan penerimaan zakat dan infak di setiap wilayah Baitul Mal kabupaten/kota di Aceh.

“Kita sangat mengapresiasi Bank Aceh Syariah sebagai mitra strategis Baitul Mal dalam penyaluran dana zakat dan infak melalui rekening Bank Aceh Syariah milik mustahik penerima bantuan,” kata Salman Syarif, Kamis (5/11/2025).

Lebih lanjut, sebut Salman, namun hingga kini fitur pembayaran zakat dan infak di aplikasi Action Mobile Bank Aceh Syariah hanya tersedia untuk Baitul Mal Provinsi Aceh.

Menurutnya, kondisi itu belum mengakomodir kebutuhan muzakki dari kabupaten/kota lain yang ingin menyalurkan zakat atau infak ke Baitul Mal daerahnya masing-masing.

“Padahal di 23 kabupaten/kota di Aceh juga ada Baitul Mal. Namun, kenapa Bank Aceh Syariah hanya membuat menu pembayaran zakat-infak khusus untuk Baitul Mal Aceh saja,” ujarnya.

Salman menyebutkan, fitur pembayaran online lewat aplikasi Action Mobile merupakan salah satu strategi pengumpulan paling efektif dalam meningkatkan pundi-pundi penerimaan zakat dan infak Baitul Mal di daerah.

Ia menambahkan, keterbatasan fitur tersebut pada aplikasi Action Mobile Bank Aceh membuat sebagian muzakki di daerah kesulitan menyalurkan zakatnya secara digital langsung ke lembaga zakat setempat.

Salman menilai, hal itu bisa menimbulkan kesan bahwa sistem pembayaran zakat digital hanya berfokus pada Baitul Mal Provinsi saja.

“Di aplikasi Action Mobile tidak ada pilihan lain. Sehingga muzakki dari kabupaten atau kota di Aceh yang ingin membayar zakat ke Baitul Mal daerahnya tidak bisa, karena hanya tersedia rekening kas daerah milik Baitul Mal Aceh. Jadi, mereka tidak memiliki alternatif lain,” terangnya.

Untuk itu, Salman berharap Bank Aceh Syariah dapat segera menambahkan fitur rekening zakat dan infak dari seluruh Baitul Mal kabupaten/kota di Aceh ke dalam aplikasi Action Mobile. Sebab, langkah itu akan memperkuat sistem digitalisasi zakat sekaligus meningkatkan potensi penerimaan zakat-infak di daerah.

“Tujuannya agar penerimaan zakat dan infak di 23 Baitul Mal yang ada di Aceh juga meningkat lewat kemudahan pembayaran digital. Dengan begitu, tidak terkesan ada monopoli oleh Baitul Mal Aceh,” pungkas Salman Syarif.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Polisi Tangkap 2 Pembobol Rumah Kosong di Aceh Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Polresta Banda Aceh mengungkap kasus pembongkaran rumah kosong di Gampong Tanjung,…

1 jam ago

KPI Aceh Diminta Atur Pengawasan Konten Media Sosial

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh mendorong Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Aceh untuk segera menyusun…

1 jam ago

Pelaku Pembakaran Dayah Babul Maghfirah Aceh Besar Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dugaan pelaku pembakaran asrama putra Pondok Pesantren (Dayah) Babul Maghfirah, pimpinan…

1 jam ago

Gudang Pengisian Tabung Oksigen di Aceh Barat Meledak, Dua Orang Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sebuah gudang tempat pengisian tabung oksigen di Gampong Gampa, Kecamatan Johan Pahlawan,…

1 hari ago

Transaksi QRIS di Aceh Hampir Sentuh Rp2 Triliun Sepanjang 2025

Analisaaceh.com, Sabang | Nilai transaksi digital menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di Provinsi…

2 hari ago

OJK Cabut Izin Usaha PT Sarana Aceh Ventura, Perusahaan Dilarang Beroperasi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi mencabut izin usaha PT Sarana Aceh…

2 hari ago