Balita Penderita Hidrocepallus Butuh Uluran Tangan Dermawan

Bocah penderita kepala besar (Hidrocepallus), Ester Hannela Jovelyn Sinaga(Foto/Ali)

ANALISAACEH.COM, MEDAN | Takdir hidup memang tak ada yang mengetahui bahwa manusia hidup memiliki berbagai ujian yang mesti dijalani dengan kesabaran serta keikhlasan. Seperti dialami Bocah penderita kepala besar (Hidrocepallus), Ester Hannela Jovelyn Sinaga (1,8) anak dari pasangan suami istri Ridwan dan Yenni Aprillia tinggal di Gg. Dame Lor 9 Ling 14, Kelurahan Sei Mati Kecamatan Medan Labuhan, Sumatera Utara.

Yenni, orang tua Ester menuturkan, anaknya sudah mengalami penyakit (Hidrocepallus) sejak usianya beranjak 2 bulan. Saat ini, kepalanya tampak membesar.

“Sebelumnya belum pernah dioperasi apalagi memang enggak tega melihat anak saya jika dioperasi,” ujar Yenni saat ditemui Analisaaceh.com, Kamis (12/12/2019) di rumahnya.

Dijelaskannya, Jaminan kesehatan Mandiri (Prabayar) dari BPJS memang ada, namun karena keterbatasan ekonomi hingga iuran BPJSnya tertunggak selama 3 tahun lebih.

“Suami bekerja sebagai nelayan. Karena faktor cuaca, sekarang jarang melaut sebagai nelayan pukat teri di Gabion Belawan, buat makan aja kadang sulit,” keluh ibu enam anak tersebut.

Keluarga yang tinggal di atas tanah berukuran 2 meter x 7 meter yang terletak di emperan itu sangat berharap ada pihak dermawan yang dapat meringankan beban derita dialami buah hatinya tersebut.

“Kami hanya berdoa dan pasrah aja, mungkin ini ujian yang harus dihadapi. semoga Tuhan yang maha esa menyembuhkan penyakit Ester,” harapnya.

Walaupun Ester alami Hiderasepallus, semangat hidupnya tak kalah dengan balita sehat seusianya. Keadaannya yang lincah dan kondisi fisiknya kuat tak pernah menyurutkan semangat hidupnya.

“Ya, bicara bisa kuat memang fisiknya kalau makan pun selera aja,” tuturnya.

Setelah mendapat kabar di media sosial melalui group Whatsapp, kesempatan pun datang dari tim Komunitas Sedekah Jum’at (KSJ) beserta relawan berkunjung serta memberikan bantuan berupa paket sembako.

Selain menjenguk Ester langsung, Tim KSJ berupaya akan membantu tunggakan BPJS nya agar balita penderita Hidrocepallus itu mendapat fasilitas pengobatan yang memadai untuk kesembuhannya.

Komentar
Artikulli paraprakTim Kecil Percepatan Penegerian Kampus UGP Takengon Akan Dibentuk
Artikulli tjetërKadisdik Aceh Lepas Keberangkatan Umrah 90 GTK Beprestasi dan Berdedikasi