Categories: ACEH SELATANPERTANIAN

Camat dan Kepala BPP Labuhan Haji Gelar Rembug Tani

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Camat bersama Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Labuhan Haji menggelar Rembug Tani terkait permasalahan pertanian tanaman padi di Aula Kecamatan setempat, Kamis, (20/8/2020).

Camat Labuhan Haji Gusmawi Mustawi mengatakan, kegiatan Rembug Tani tersebut merupakan bagian dalam menjawab setiap permasalahan yang dihadapi petani dalam pengelolaan lahan pertanian.

Dalam perjalanannya jelas Gusmawi, setiap permasalahan yang dihadapi petani belum ada solusi cepat dan tepat sebagai langkah meningkatkan produksi hasil pertanian di Labuhan Haji.

“Kegiatan Rembug Tani dapat menjawab setiap permasalahan pertanian yang selama ini belum ada solusi yang cepat dan tepat dalam menangani setiap permasalahan,” ujar Gusmawi.

Pada kegiatan Rembug Tani itu diharapkan dukungan dari berbagai pihak untuk mencari solusi bersama dari setiap permasalahan pertanian khususnya tanaman padi di Kecamatan Labuhan Haji.

Pihaknya berharap kepada muspika, aparatur Gampong, Penyuluh Pertanian dan semua pihak untuk mendukung Program Ketahanan Pangan Pemerintah dalam meningkatkan produksi tanaman padi di Labuhan Haji.

Sementara itu Kepala BPP Labuhan Haji Dirhamsyah. SP menyampaikan, pada masa pandemi Covid-19 sektor pertanian menjadi hal penting dalam menjaga ketahan pangan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

Untuk menjawab hal tersebut Dirhamsyah mengharapkan, PPL sebagai tenaga teknis harus siap dalam mendampingi petani untuk menjawab berbagai kendala yang dihadapi.

“Kondisi pandemi Covid-19 saat ini produksi hasil pertanian menjadi unggulan dalam meningkatkan perekonomian masyarakat dan menjadi tugas kami dalam menjawab seluruh permasalahan petani,” ungkap Dirham.

Pada bulan September tahun 2020 pihaknya akan melakukan pengolahan lahan sawah di kecamatan Labuhan Haji untuk membantu masyarakat dalam pengelolaan sawah dan ke depan peran Imuem Mukim dan Keujrun Blang secara teknis menjadi tumpuan petani dalam menjawab kebutuhan pengairan sawah.

Pihaknya akan berusaha untuk membantu dari sisi teknis dan bantuan lainnya, sehingga pada masa pandemi Covid-19 pihaknya dapat menggenjot hasil pertanian sebagai bagian dari ketahanan pangan di Aceh Selatan.

“Kami terus berusaha semaksimal mungkin membantu permasalahan petani secara teknis kami akan mengupayakan bantuan lainnya sehingga pada masa pandemi Covid-19 ini hasil produksil petani meningkat,” pungkas Dirhamsyah.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago

Aceh Fokus Tertibkan Tambang Ilegal di Tiga Kabupaten

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…

3 hari ago

Perempuan Paralegal Aceh Desak Redefinisi Tambang Rakyat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…

4 hari ago

Perjalanan Prof Juwaini, Anak Nelayan Jadi Guru Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…

4 hari ago