Categories: NEWSSUMUT

Cegah Penyebaran Covid-19, Ruas Jalan Medan Belawan Ditutup Sementara Waktu

Analisaaceh.com, Medan | Guna mengantisipasi penyebaran Virus Covid-19 yang kini sudah tingkat darurat, Satuan Lalu Lintas Polres Pelabuhan Belawan mulai Senin malam (30/3/2020) pukul 19.00 WIB hingga pukul 23.00 WIB melakukan penutupan sebagian Jalan Raya di kawasan Medan – Belawan ditutup guna memutus mata rantai penyebaran covid-19 pada masyarakat.

Sejumlah ruas jalan yang ditutup antara lain, Jalan KL Yos Sudarso – Jalan Aluminium Raya mengarah ke Medan, Jalan KL Yos Sudarso – Simpang Kampung Salam menuju Kota Belawan, Jalan Raya Pelabuhan – Simpang Jalan Pelabuhan Raya depan Pelindo 1 menuju Kota Belawan.

Kemudian Jalan Veteran Raya hingga Jalan Tol Marelan mengarah ke Medan dan Jalan Veteran Raya hingga Simpang Jalan Serbaguna mengarah ke Medan.

Kasat Lantas Polres Pelabuhan Belawan, AKP MH Sitorus saat dikonfirmasi Wartawan membenarkan penutupan jalan tersebut berdasarkan kesepakatan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Penutupan ruas jalan ini mulai berlaku Senin, 30 Maret 2020, pukul 19.00 WIB sampai dengan 23.00 WIB. “Ia betol bang, sementara kita tutup sampai ada pencabutan dan perkembangan selanjutnya,” sebut AKP MH Sitorus.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

16 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

19 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

20 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

20 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

22 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

22 jam ago