Categories: NEWSPIDIE

Curi Laptop dan Tabung Gas di Pidie, Seorang Warga Sumut Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Sigli | Seorang pria berinsial AY (40) warga Tebing Tinggi Kota Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), ditangkap Polisi karena diduga melakukan pencurian laptop dan tabung gas Elpigi 3 Kg di Pidie.

Dugaan pencurian tersebut terjadi pada Selasa (19/4) sekira pukul 21.00 WIB di rumah Boyhaqi Teguh Wibowo, warga Kecamatan Kota Sigli, kabupaten setempat.

Kapolres Pidie AKBP Padli melalui Kasat Reskrim, Iptu Muhammad Rizal mengatakan, saat itu korban Boyhaqi bersama istrinya pulang dari menunaikan shalat tarawih di Musalla. Setiba di rumah, korban melihat melihat pintu dapur telah terbuka dan ketika diperiksa diketahui laptop Merk Acer Model Aspire ES 14 miliknya hilang.

Baca Juga: Warga Ciduk Penebang dan Pencuri Kayu di Langsa

“Laptop ini sebelumnya diletakkan di atas tempat tidur. Selain itu juga hilang sebuah tabung gas ukuran 3 Kg yang ada di dapur,” kata Kasat, Minggu (24/4/2022).

Setelah dilakukan penyelidikan usai dilaporkan oleh korban, petugas kepolisian berhasil menangkap pelaku pada Sabtu (23/4) pukul 22.00 WIB di Gampng Asan Kecamatan Kota Sigli.

Baca Juga: Perkosa Anak Bawah Umur, Seorang Pria Tua Ditangkap di Pidie

“Pelaku dan barang bukti telah diamankan di Polres Pidie. Pelaku diancam dengan pasal 362 Jo 363 KUHPidana dengan hukuman kurungan di atas lima tahun penjara,” pungkas Iptu Muhammad Rizal.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

14 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

17 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

18 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

19 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

20 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

21 jam ago