Categories: NEWSPERISTIWA

Diduga Sopir Mengantuk, Bus Putra Pelangi Terperosok ke Parit di Bener Meriah

Analisaaceh.com, Redelong | Bus penumpang Putra Pelangi terperosok ke parit di jalan Bireuen-Takengon tepatnya di Kampung Relung Gunung, Kecamatan Wih Pesam, Kabupaten Bener Meriah.

Mobil dengan nomor Polisi BL 7916 AA tersebut mengalami kecelakan tunggal pada hari Minggu, (2/5/21) sekira pukul 06:00 WIB

Kapolres Bener Meriah AKBP Siswoyo Adi Wijaya, S.I.K melalui Kasat Lantas Polres Bener Meriah Iptu Aiyub, S.E mengatakan, sebelum kecelakan mobil tersebut melaju dari arah Bireuen menuju Takengon dengan penumpang sebanyak 12 orang penumpang.

“Sesampainya di Kampung Relung Gunung Kecamatan Wih Pesam, tiba – tiba sopir mengantuk dan bus mengarah ke sisi kiri jalan, sehingga mobil bus tersebut langsung terperosok ke parit sebelah kiri,” ujarnya.

Dalam peristiwa itu, pengemudi yakni Mulyadi SA (38) warga Kabupaten Bireuen, beserta ke 12 orang penumpangnya berhasil selamat dan tidak mengalami luka-luka.

“Saat ini kecelakan lalulintas tunggal tersebut sudah ditangani oleh unit Lakalantas Polres Bener Meriah,” tutup Iptu Aiyub.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Harga Emas di Banda Aceh Sudah Tembus Rp8 Juta per Mayam

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Harga emas di Kota Banda Aceh kembali mengalami kenaikan dan telah…

18 jam ago

Kini Menikah di Tiga Masjid Besar Banda Aceh, KTP-el dan KK Langsung Jadi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pasangan pengantin yang melangsungkan akad nikah di tiga masjid besar di…

18 jam ago

Besok, Pansus DPRK Aceh Selatan Tinjau Sejumlah Usaha Perkebunan

Analisaaceh,com, Tapaktuan | Pansus DPRK Aceh Selatan dijadwalkan mulai turun ke lapangan besok, Selasa (13/1),…

18 jam ago

Stok Menipis, Harga Cabai Rawit di Abdya Rp80 Ribu

Analisaaceh.com, Blangpidie | Harga komoditas cabai rawit di pasar tradisional Blangpidie Kabupaten Aceh Barat Daya…

18 jam ago

Evaluasi APBA 2026, Pemerintah Aceh Fokus Anggaran Bencana

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh memastikan tindak lanjut hasil evaluasi Anggaran Pendapatan dan Belanja…

18 jam ago

Dana TKD Aceh Rp1,7 Triliun Dipulihkan pada 2026

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh memastikan anggaran Transfer ke Daerah (TKD) Aceh sebesar Rp1,7…

3 hari ago