Categories: NEWS

DKI Jakarta Pimpin Klasemen Medali PON XXI, Jawa Timur Turun Posisi ke Tiga

Analisaaceh.com, Banda Aceh | DKI Jakarta berhasil naik ke posisi teratas klasemen sementara perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut, menggusur Jawa Timur pada Jumat, 13 September 2024.

Hingga pukul 20.50 WIB, DKI Jakarta telah mengumpulkan total 200 medali, terdiri dari 69 emas, 70 perak, dan 61 perunggu.

Di sisi lain, Provinsi Jawa Timur yang sebelumnya memimpin kini harus turun ke posisi ketiga dengan total 185 medali. Rinciannya adalah 68 medali emas, 59 perak, dan 58 perunggu.

Posisi kedua saat ini diisi oleh Provinsi Jawa Barat dengan total 199 medali, terdiri dari 69 emas, 64 perak, dan 66 perunggu.

Dalam lima besar, tuan rumah Aceh dan Sumatera Utara masih menunjukkan performa solid. Aceh, yang sebelumnya berada di urutan keempat, kini turun posisi setelah Sumatera Utara berhasil mengumpulkan total 93 medali, dengan rincian 36 emas, 13 perak, dan 44 perunggu.

Aceh, kini di urutan kelima, telah mengumpulkan 85 medali yang terdiri dari 31 emas, 27 perak, dan 27 perunggu.

Dengan kompetisi yang semakin memanas menjelang akhir PON XXI, persaingan untuk merebut posisi teratas dipastikan akan semakin sengit. (Yuna)

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago

Aceh Fokus Tertibkan Tambang Ilegal di Tiga Kabupaten

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…

3 hari ago

Perempuan Paralegal Aceh Desak Redefinisi Tambang Rakyat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…

4 hari ago

Perjalanan Prof Juwaini, Anak Nelayan Jadi Guru Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…

4 hari ago