Categories: ACEH SELATAN

DPW PA Aceh Selatan Salurkan Bantuan Untuk Masyarakat Terdampak Abrasi DAS Kluet

ANALISAACEH.COM, TAPAKTUAN | Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Aceh Kabupaten Aceh Selatan menyerahkan bantuan berupa sembako kepada masyarakat terdampak abrasi sungai Kluet di Keude Padang, Kemukiman Kuala Ba’u Kecamatan Kluet Utara, Rabu (11/12/2019).

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Ketua PA Aceh Selatan, Idrus TM kepada Keuchik Keude Padang, Muzakkir, dan turut didampingi oleh Ketua DPS Parlan, Sekjen DPS Partai Aceh Kluet Utara Islamuddin, Agen Mantan Panglima Wilayah beserta rombongan.

Idrus mengatakan, bantuan tersebut diberikan untuk meringankan beban korban abrasi sungai Kluet yang telah merusak rumah dan harta benda masyarakat.

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi para korban di Gampong Keude Padang,” ujarnya.

Idrus juga berharap persoalan abrasi DAS Kluet dapat segera diselesaikan oleh pemerintah, karena menurutnya, apabila terus dibiarkan maka akan lebih banyak korban dan kerusakan yang dialami masyarakat.

“Kami meminta Pemkab Aceh Selatan untuk konsentrasi mencari solusi konkrit penyelesain DAS Kluet ini,” tegasnya.

Keuchik Gampong Keude Padang, Muzakkir mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kepedulian dari Partai Aceh.

“Kami dari masyarakat Gampong Keude Padang mengucapkan terimakasih kepada DPW Partai Aceh Kabupten Aceh Selatan beserta rombongan yang peduli terhadap musibah yang kami rasakan,” ungkapnya.

Semantara itu Ketua DPS Partai Aceh Kluet Utara, Parlan didampigi Sekjen DPS Islamuddin mengapresiasi DPW Partai Aceh yang melihat langsung kondisi masyarakat yang menjadi korban abrasi DAS Kluet.

“Ada 6 unit rumah masyarakat yang dibawa arus beberapa waktu yang lalu. Kami sangat mengapresiasi DPW PA Aceh Selatan yang peduli terhadap musibah ini,” ucapnya.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Pria di Aceh Tamiang Tewas Kena Tebasan Pedang Samurai

Analisaaceh.com, Langsa | Seorang warga Desa Mesjid, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang, M. Yahya (33),…

16 jam ago

Dua Pelaku Perdagangan Satwa Dilindungi Diserahkan ke Kejari Aceh Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penyidik Satreskrim Polresta Banda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus perdagangan bagian…

16 jam ago

Penyelidikan Kasus TIK Disdikbud Langsa Masih Berlanjut

Analisaaceh.com, Langsa | Kejaksaan Negeri (Kejari) Langsa masih melakukan proses penyelidikan pada kasus dugaan korupsi…

22 jam ago

Sertijab di Polres Langsa, Wakapolres Hingga Kasat Diganti

Analisaaceh.com, Langsa | Kapolres Kota Langsa AKBP Mughi Prasetyo memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab)…

22 jam ago

64 CJH Abdya Ikut Manasik Haji Kabupaten

Analisaaceh.com, Blangpidie | Sebanyak 64 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengikuti…

22 jam ago

Rampas Ponsel di Banda Aceh, 2 Oknum Taruna Pelayaran Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dua orang oknum taruna yang diketahui sedang menempuh pendidikan di sekolah…

2 hari ago