Dua dari Enam Pelaku Pembunuh Wartawan Diamankan

Analisaaceh.com, MEDAN | Kurang dari sepekan Pihak Sat Reskrim Polres Labuhanbatu berhasil mengamankan dua dari enam pelaku pembunuhan sadis terhadap dua oknum yang disebut-sebut berprofesi sebagai Wartawan di perkebunan sawit KSU Amelia, Dusun VI Sei Siali, Desa Wonosari, Selasa (5/11/2019) sekira pukul 01.00 WIB.

Kedua Tersangka yakni VS (49) warga Dusun VI Sei Siali, Desa Wonosari Kec Panai Hilir dan SSH (50) warga Dusun VI Sei Siali, Desa Wonosari Kec Panai Hilir, dari keterangan yang dihimpun kedua pelaku memiliki peran masing-masing.

“Hasil interogasi, pengakuan tersangka VS berperan menarik dan memasukkan mayat korban ke Parit bekoan serta memukul kedua korban dengan menggunakan Kayu bulat panjang 1 meter, sedangkan tersangka SSH perannya memukul kedua korban dengan menggunakan kayu bulat dengan panjang 1 meter dan menarik dan memasukkan mayat korban ke parit bekoan,” Jelas Kapolres Labuhanbatu AKBP Agus Darojat.

Baca Juga : PWI Sumut Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembunuh Wartawan

Dia juga mengatakan bahwa motif Pembunuhan itu atas dasar dendam terkait penguasaan lahan kebun sawit.

Sementara itu, Empat tersangka yang masih buron masing-masing berinisial JS, S alias PR, M dan P. Barang bukti ditemukan satu unit sepeda motor honda Revo 110 BK 5185 VAB warna hitam.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatan tersangka dijerat sebagaimana dimaksud dalam rumusan pasal 340 subs 338 Jo 55,56 KUHPidana

“Pelaku akan dijerat dengan ancaman hukuman mati atau penjara seumur hidup”. Tutup Kapolres Labuhanbatu AKBP Agus Darojat

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Mantan Wakil Bupati Aceh Besar Waled Husaini Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Aceh Besar | Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Mantan Wakil Bupati Aceh Besar,…

43 menit ago

Ini Penjelasan ESDM Aceh, Kajian Hidrogeologi dan Hidrometeorologi terhadap Fenomena Kekeringan di Lhoknga

Analisaaceh.com, Aceh Besar | Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Aceh, Ir. Mahdinur, MM…

2 hari ago

Seorang Nenek di Langsa Diduga Jadi Korban Perampokan

Analisaaceh.com, Langsa | Chairani (63) seorang wanita berusia lanjut warga Gampong Timbang Langsa Kecamatan Langsa…

2 hari ago

Ratusan Rohingya Dipindahkan dari BMA Banda Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ratusan etnis Rohingya yang sebelumnya telah menempati Balai Meseuraya Aceh (BMA)…

3 hari ago

Pertanahan Kota Langsa Gelar Seminar Seni Jurnalistik Era Digital

Analisaaceh.com, Langsa | Kantor Pertanahan Kota Langsa menggelar seminar strategi komunikasi di lingkungan instansi setempat…

3 hari ago

PJ Gubernur Aceh Lantik Azhari Sebagai PJ Wali Kota Subulussalam

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penjabat Gubernur (PJ) Aceh Bustami Hamzah melantik Azhari sebagai Penjabat Wali…

4 hari ago