Analisaaceh.com, Jantho | Dua unit ruko di Komplek Damai Lestari, Gampong Lamreung, Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar hangus terbakar pada Senin (2/8/2021) pukul 09.00 WIB.
Bangunan jenis permanen yang merupakan tempat tinggal dan usaha jualan lontong tersebut milik Anwar Afan (54) beranggota 10 orang keluarga.
Kalak BPBD Aceh Besar, Farhan AP mengatakan, petugas langsung bergerak ke lokasi kejadian setelah mendapatkan laporan dari warga. Setiba di lokasi, petugas melihat api sudah membesar dan sudah mulai menghabiskan seluruh bangunan yang berkontruksi permanen.
“Dua unit ruko yang dijadikan tempat tinggal oleh Anwar dan keluarga tertimpa musibah sangat berdekatan dengan rumah warga lainnya, sehingga petugas pun langsung melakukan blokade api agar tidak merambat dan meluas,” ujarnya.
Petugas piket pemadam BPBD Aceh Besar pos induk Sibreh mengerahkan empat unit armada pemadam kebakaran dibantu satu unit dari Pos Peukan Bada dan satu unit armada pemadam DPKP kota Banda Aceh.
“Upaya pemadaman baru selesai dilakukan oleh petugas pada pukul 10.31WIB,” jelas Kalak.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kondisi ruko mengalami rusak berat. Sementara penyebab kebakaran diduga karena korsleting arus listrik.
“Untuk penyebab kejadian kebakaran diperkirakan dari korsleting arus listrik, namun sudah dalam penanganan pihak berwajib,” pungkasnya.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat Daya (Abdya) pada…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Komentar