Jengkol yang dijual di pasar tradisional Blangpidie, Kabupaten Abdya. Foto:Analisaaceh.com/Ahlul Zikri
Analisaaceh.com, Blangpidie | Harga jengkol di pasar tradisional Blangpidie, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), melonjak hingga Rp12 ribu per kilogram akibat terbatasnya pasokan dari petani lokal.
Salah seorang pedagang di pasar tradisional Blangpidie, Nurmala mengatakan, pihaknya membeli jengkol dari petani dengan harga Rp6 ribu hingga Rp7 ribu per kilogram.
“Sekarang jengkol kita jual Rp10 hingga Rp12 ribu per kilogram, tergantung pada usia buah. Sebelumnya kita jual Rp9 ribu per kilogram,” kata Nurmala, Rabu (7/5/2025).
Nurmala menyebutkan, penyebab naiknya harga jengkol dikarenakan kurangnya pasokan dari petani lokal Abdya.
“Jengkol yang kita jual dipasok dari Babahrot, Guhang, dan Kuta Tinggi. Sudah lima hari ini harganya naik,” ujarnya.
Senada dengan itu, pedagang lainnya, Nuraini mengatakan, harga jengkol bervariasi tergantung tingkat kematangan buah.
“Jengkol muda dijual Rp10 ribu per kilogram, sedangkan jengkol tua yang buahnya lebih padat dan tidak gepeng kita jual Rp12 ribu per kilogram,” terangnya.
“Jengkol yang tua kualitasnya lebih bagus, jadi harganya lebih tinggi,” pungkasnya.
Analisaaceh.com, Blangpidie | Sebanyak 158 murid tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Al-A'raf Blangpidie,…
Analisaaceh.com, Banda Aceh – Perguruan Wadokai Karate-Do Indonesia Provinsi Aceh melaksanakan Ujian Kenaikan Tingkat (UKT)…
Analisaaceh.com, Gayo Lues | Pemerintah Aceh memastikan proses belajar mengajar (PBM) di Kabupaten Gayo Lues…
Analisaaceh.com, Aceh Barat | Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan di Banda Aceh (BBPOM Aceh)…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Seorang petani berinisial MS (50) warga Gampong Pante Pirak Kecamatan Manggeng Kabupaten…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dinas Pendidikan Aceh menegaskan bahwa penggantian ijazah dan transkrip nilai bagi peserta…
Komentar