ANALISAACEH.COM, SUBULUSSALAM | Dalam rangka mendengar aspirasi masyarakat, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Hj. Sartina,SE.M.SI dari Dapil-9 menggelar Reses di Kampong Tualang, Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam, Kamis (19/12/2019).
Kegiatan itu dihadiri oleh masyarakat Kecamatan setempat untuk menyampaikan aspirasi dan harapan kepada anggota DPRA dari Fraksi Golkar tersebut.
Masyarakat meminta kepada Hj. Sartina agar memperhatikan keadaan rakyat, terutama infrastruktur jalan lintas penerobosan Aceh serta bangunan rehap rumah, sekitar 20 rumah untuk warga Kampung Tualang yang sebagian masih tinggal di Kampung Rundeng sekiranya bisa kembali ke Kampung asalnya.
Juga diharapkan seperti Lae Mate,Tanoh Tumbuh, dan Runding agar anggota DPRA dapat melakukan pembangunan berkelanjutan. Selain itu masyarakat meminta pelebaran pajak rakyat untuk diperluas serta membangun pelebaran Masjid di Kecamatan Runding.
Menanggapi hal tersebut, Sartina mengucapkan terimakasih setinggi-tingginya kepada masyarakat yang telah mempercayakannya sebagai wakil rakyat di Provinsi Aceh.
“Saya akan menampung aspirasi masyarakat demi pembangunan di Kota Subulussalam sebagaimana sebelumnya program mantan Walikota H. Merah Sakti, SH yang menjabat pada tahun sebelumnya.
“Pak Sakti tampak terlihat pembangunan di Kota Subulussalam baik jalan, pembangunan rumah, jembatan dan rumah kesehatan,” ujarnya.
Selain itu, dirinya mengatakan pembangun Kota di Subulussalam di 2019 adalah program mantan Walikota H. Merah Sakti, SH yang membangun tanah kelahirannya sendiri.
“Jangan ada yang merasa ini adalah program pemimpin baru, ini adalah program kelanjutan sebelumnya,” jelasnya.
Sartina mengaku salut terhadap penari dampeng yang menyambut kehadiran mereka yang merupakan salah satu kesenian Suku Singkil. Dirinya mengaku akan membantu dalam pelastarian sanggar seni di Kampung Tualang, seperti pembelian kostum baju untuk anak-anak penari. (Junaidi)
Editor : Nafrizal