Categories: NEWS

Honda Vario dan CRF Laga Kambing di Aceh Timur, Dua Orang Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Langsa | Dua orang meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan “laga kambing” antara sepeda motor Honda CRF dengan Honda Vario di Jalan Banda Aceh – Medan, Desa Birem Bayeun Kecamatan Rantau Seulamat, Aceh Timur, Senin (19/12/2022) malam.

Kapolres Langsa AKBP Agung Kanigoro Nusantoro melalui Kasat Lantas AKP Ritian Handayani mengatakan, kejadian itu bermula saat sepeda motor Honda CRF tanpa nopol melaju dari arah Langsa menuju Sungai Raya dengan kecepatan tinggi sekitar pukul 20.15 WIB.

“Honda CRF ini dikendarai oleh Syiban (16) warga Peureulak Aceh Timur bersama seorang penumpang M Fikri (20) warga Langsa Kota,” ujarnya, Selasa (20/12).

Sementara itu dari arah berlawanan, melaju sepeda motor Honda Vario BL 5520 NAB yang dikendari oleh Oloan Gultom (40) seorang anggota Polri warga Langsa Baro, bersama seorang penumpang Supriadi (40) warga Manyak Payed, Aceh Tamiang.

Sesampainya di kawasan Desa Birem Bayen, sepeda motor Honda CRF mendahului mobil penumpang yang ada di depannya sehingga masuk ke jalur kanan dan menabrak sepeda motor Honda Vario yang sedang melaju dari arah berlawanan.

Dalam peristiwa itu, Syiban pengendara Honda CRF meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara pengendara Honda Vario meninggal dunia saat dalam perawatan medis di Puskesmas Rantau Selamat.

“Dua korban lainnya mengalami luka dan dirujuk ke RSUD Kota Langsa. Saat ini kendaraan yamg terlibat telah diamankan dan kerugian materil ditaksir sekitar Rp10 juta,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Chairul

Komentar

Recent Posts

Dipolisikan, Kepala FIF Lhokseumawe: Biarkan Saja

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Kepala FIF Cabang Lhokseumawe, RF (41) menanggapi santai laporan atas dirinya yang…

5 jam ago

Untuk Maksimalkan Kesehatan, Fraksi Abdya Maju Minta Pemkab Tingkatkan Pelayanan di RSUTP

Analisaaceh.com, Blangpidie | Fraksi Abdya Maju di DPRK Aceh Barat Daya (Abdya) meminta pemerintah kabupaten…

7 jam ago

Koalisi Pemantau Temukan Politik Uang dan Narasi Kebencian dalam Pilkada Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Koalisi Sipil Pemantau Pilkada (KSPP) Aceh menemukan sejumlah pelanggaran krusial yang…

7 jam ago

MPU Aceh Haramkan Foto Pre-Wedding Sebelum Akad Nikah

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh mengeluarkan fatwa tentang Tradisi Tunangan dan…

7 jam ago

KIP Aceh Himbau Pemilih Tidak Membawa HP ke Bilik Suara

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komisi Independen Pemilihan Aceh (KIP) Aceh mengimbau pemilih untuk tidak membawa…

7 jam ago

Kepala FIF Lhokseumawe Dipolisikan, Diduga Ambil Paksa Harta Istri Bawahan

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Kepala FIF Cabang Lhokseumawe berinisial RF (40 tahun) dilaporkan ke SPKT Polres…

11 jam ago