KARHUTLA Kerap Mengancam Wilayah Bakongan di Musim Kemarau

Tapaktuan | Analisaaceh.com – Kebakaran hutan dan lahan (KARHUTLA)  sering mengancam wilayah Bakongan terutama saat musim kemarau. Kebakaran hutan dan lahan kembali terjadi di Gampoeng Padang Berahan, Kecamatan Bakongan, Kabupaten Aceh Selatan, Aceh, Indonesia Senin, (17/6) pagi.

Diduga sumber api berasal dari lahan perkebunan masyarakat setempat, yang kondisinya sedang dalam tahap pembersihan atau pengimasan. Sampai sejauh ini belum diketahui siapa pelaku dan pemilik daripada lahan tersebut.

Kebakaran Hutan dan Lahan ini diketahui pada pukul, 09.00 WIB. Atas situasi itu, personil gabungan yang terdiri BPBD Aceh Selatan, DAMKAR 05 Bakongan, Polsek Bakongan, Koramil 08 Bakongan dan Resort Bakongan, TN. Gunung Leuser, bergegas menuju lokasi kejadian untuk memadamkan api. Sayangnya hingga petang dini hari tadi, api belum dapat dilumpuhkan dan masih menyala dilapangan.

Kepala Resort Bakongan, TN. Gunung Leuser, Sudirman Sagala, mengkonfirmasi awak media Analisaaceh.com, melalui Handphone selulernya mengatakan bahwa, KARHUTLA tersebut terjadi di luar Kawasan TN. Gunung Leuser yaitu di dalam Block APL (Areal Penggunaan Lain). Jarak TKP (Tempat Kejadian Perkara) ke Block hutan konservasi TN. Gunung Leuser masih sangat jauh, diperkirakan ± 2,5 Km tutupnya (WL).

Komentar
Artikulli paraprakAngin Kencang Rusakkan Sembilan Rumah Warga di Aceh Selatan
Artikulli tjetërMayat Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Lhoksukon