Categories: NEWS

Ketua ASC: Organisasi Asing Perlu Pengawasan Bersama

Analisaaceh.com, BANDA ACEH | Dalam rangka pengawasan terhadap organisasi asing, Badan Kesbangpol Aceh menggelar Rapat Koordinasi yang mengusung tema penanganan aktivitas organisasi asing, yang dihadiri dari berbagai unsur akademisi, ormas lokal serta pengamat pada Rabu (4/12/2019) di aula Kesbangpol Aceh.

Direktur Atjeh Social Community, Fakhruddin mengatakan, keberadaan organisasi asing merupakan koneksi internasional. Selain itu, di Indonesia perkembangan organisasi asing saat ini cukup banyak.

“Oleh karena itu kita perlu melakukan pengawasan bersama, agar tidak terjadi pemahaman yang berbeda, karena Indonesia menganut ideologi Pancasila,” ujarnya.

Fakhruddin menjelaskan bahwa dirinya dan kawan-kawan organisasi lokal khususnya, terus mengawasi keberadaan organisasi asing di Indonesia, sebagaimana yang diketahui bahwa beberapa tahun lalu ada lembaga-lembaga yang melakukan aktivitas di Indonesia berkedok sosial, namun menyebar pemahaman radikalisme dan isu SARA.

“Aktivitas demikian sangat berbahaya, terutama bagi generasi dan anak usia sekolah”, jelas Fakhruddin.

Apabila berbicara regulasi, lanjut Fakhruddin, maka keberadaan organisasi asing di Indonesia tidak salah, namun tentunya selaku warga Indonesia, kita juga harus mengawasi dan memastikan bahwa keberadaan lembaga itu jauh dari kata radikalisme dan unsur SARA.

“Ini yang selalu kita ingatkan, keberadaan lembaga asing ini tidak salah, namun siapa yang bisa memastikan bahwa lembaga asing benar benar memiliki misi sosial bukan berkedok sosial,” tegas Fakhruddin.

Editor : Rizha

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Komposisi AKD DPRA Terbentuk, Ini Susunannya

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…

5 jam ago

Penyidik Polda Aceh Serahkan Dua Tersangka Illegal Logging ke Jaksa

Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…

5 jam ago

Tim Bustami Hamzah Lapor Dua Orang Diduga jadi Provokator Debat Cagub

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…

6 jam ago

Polisi Tangkap Terduga Pelaku Penembakan di Nagan Raya

Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…

6 jam ago

SMPN 1 Lhokseumawe Tantang SMPN Arun di Final Turnamen PPBC Cup 5 

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…

6 jam ago

Dua Anggota Pengganti DPRA Dilantik

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…

10 jam ago