Categories: NASIONAL

Ketua DPR RI, Selain Ramah Lingkungan dan Hemat Anggaran, Pejabat Negara Harus Gunakan Mobil Listrik

analisaaceh.com, Jakarta | KETUA Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Bambang Soesatyo atau biasa dipanggil Bamsoet berharap bahwa ke depan para pejabat negara menggunakan mobil listrik ketimbang mengganti mobil dinas yang lebih mahal.

Pihak Istana Kepresidenan pun memastikan Presiden Joko Widodo akan menggunakan mobil dinas kepresidenan yang baru

“Saya berharap mobil pejabat negara migrasi ke mobil listrik. Pejabat harus memberikan contoh kepada publik sudah saatnya mulai hari ini, kendaraan berbahan bakar minyak itu harus migrasi ke listrik agar secara polusi makin ramah lingkungan,” kata Bamsoet di Hotel Grand Cempaka, Jakarta, Sabtu (24/8).

Bamsoet juga membenarkan bahwa pihaknya sudah menyetujui pagu anggaran mobil dinas baru tersebut. Adapun anggaran untuk pengadaan mobil dinas baru mencapai Rp147 Miliar.

Anggaran tersebut tercantum dalam daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) 2019 Kemensetneg sebagaimana tertuang dalam Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2018 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2019.

“Kami di DPR sudah menyetujui anggaran yang diminta pemerintah dalam pagu anggaran 2019. Sekarang pemerintah eksekusi apa yang jadi kesepakatan yang telah disetujui dpr tentang hal penggunaannya. Yang tahu apakah ini efektif atau tidak, ya pemerintah itu sendiri,” tandas Bamsoet. 

Sumber : mediaindonesia.com

Rizha

COE & Founder analisaaceh.COM

Komentar

Recent Posts

Ratusan Rohingya Dipindahkan dari BMA Banda Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ratusan etnis Rohingya yang sebelumnya telah menempati Balai Meseuraya Aceh (BMA)…

22 jam ago

Pertanahan Kota Langsa Gelar Seminar Seni Jurnalistik Era Digital

Analisaaceh.com, Langsa | Kantor Pertanahan Kota Langsa menggelar seminar strategi komunikasi di lingkungan instansi setempat…

22 jam ago

PJ Gubernur Aceh Lantik Azhari Sebagai PJ Wali Kota Subulussalam

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penjabat Gubernur (PJ) Aceh Bustami Hamzah melantik Azhari sebagai Penjabat Wali…

2 hari ago

25 Anggota PPK Kota Langsa Dilantik

Analisaaceh.com, Langsa | Sebanyak 25 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam wilayah Kota Langsa untuk…

2 hari ago

SBA Kirimkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan di Lhoknga

Analisaaceh.com, Aceh Besar | PT Solusi Bangun Andalas (SBA) mendistribusikan air bersih kepada warga yang…

2 hari ago

Hanya 13 Kabupaten di Aceh Memiliki Pasangan Calon Independen

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh mengatakan bahwa hanya 13 kabupaten/kota yang…

2 hari ago