Categories: GAMPONG

Keuchik Lawe Buluh Didi Lantik Perangkat Gampong yang Baru

Analisaaceh.com, TAPAKTUAN – Demi meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat dan efektifitas pada program-program Gampong, Keuchik Gampong Lawe Buluh Didi, Kecamatan Kluet Timur, Kabupaten Aceh Selatan secara resmi melantik atau mengukuhkan perangkat Gampong, Senin (14/9/2019) di Kantor Keuchik Gampong Lawe Buluh Didi.

Adapun perangkat Gampong yang dilantik yakni, Kepala Urusan Keuangan, Kepala urusan umum dan tata usaha, Kepala urusan Perencanaan serta Kepala seksi Kepemerintahan, Kepala seksi Kesejahteraan dan Kepala seksi Pelayanan.

Keuchik Gampong Lawe Buluh Didi juga melantik Kepala Dusun, yakni Kepala Dusun Rahmat, Kepala Dusun Makmur dan Kepala Dusun Alur Didi.

Dalam acara pelantikan dan pengukuhan perangkat Gampong tampak dihadiri Sekretaris Gampong Lawe Buluh Didi Saudi Jamil, Babinkamtibmas, Ketua Tuhapeut Idris, Imam Masjid, Ketua Pemuda serta tokoh masyarakat Gampong Lawe Buluh Didi lainnya.

Amrillah Keuchik Gampong Lawe Buluh Didi dalam amanahnya mengatakan, tugas ini bukanlah tugas yang mudah, ini adalah tugas yang berat bagi kita dalam mengayomi masyarakat.

“Setelah kami berikan SK atau sebagai tanggung jawab kepada perangkat desa itulah sebagai tugas kita, taatlah kepada aturan pemerintah atau undang-undang Negara dan adat istiadat Gampong,” pesannya.

Dia juga mengatakan, dalam menjalankan tugas sebagai perangkat Gampong, jika nanti kinerja bapak/ibu tidak sesuai dengan peraturan dan undang-undang atau adat istiadat ia menegaskan tidak segan-segan mencabut SK yang bersangkutan.

“Tampunglah dan seraplah aspirasi masyarakat, jaga komunikasi dengan masyarakat demi kemajuan Gampong kita kedepannnya. Jika ada keluhan masyarakat seraplah. Karena kita telah diberikan amanah dalam menjalankan roda pemerintahan Gampong,” tandasnya. (Sahidal)

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

8 menit ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

10 menit ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

24 menit ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago