Categories: NEWS

KIP Aceh: Dokumen PAR Tidak Lengkap

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Berkas dari Partai Amanah Reformasi (PAR) dinyatakan tidak lengkap oleh pihak Komisi Independen (KIP) Aceh pada Senin (15/8/2022).

Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KIP Aceh, Munawarsyah mengatakan, dari pemeriksaan dokumen surat pendaftaran, surat pernyataan formulir model F Parlok dan Model F-Rekapitulasi pendaftaran jumlah pengurus dan anggota partai PAR, KIP Aceh menyatakan dokumen pendaftaran tidak lengkap dan dikembalikan.

“Lantaran PAR mendaftar dihari terakhir dan berkasnya tidak lengkap maka berkasnya kita kebalikan,” jelasnya.

Baca Juga: PAR Jadi Parlok Terakhir Daftar Pemilu 2024

Berkas tersebut, kata Munawarsyah, tidak bisa diperbaiki lagi lantaran waktu masa pendaftaran telah habis.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, PAR menjadi partai terakhir yang mendaftar yaitu sesaat sebelum penutupan pada Minggu (14/8/2022) sekitar pukul 23.59 WIB.

Partai PAR menjadi partai terakhir yang mendaftar setelah sebelumnya terdapat enam partai yaitu Partai Aceh (PA), Partai Adil Sejahtera (PAS) Aceh, Partai Geuneurasi Atjeh Beusaboh Tha’at dan Taqwa (Gabtha), Partai Darul Aceh (PDA), Partai Nanggroe Aceh (PNA) dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh (SIRA).

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

16 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

20 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

20 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

21 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

23 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

23 jam ago