Analisaaceh.com Meureudu | Dalam rangka untuk menentukan Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL) yang akan diberlakukan di Kabupaten Pidie Jaya, Satlantas bersama Dinas Perhubungan (Dishub) kabupaten setempat melakukan survei di sejumlah lokasi pada Senin, (12/10/2020).
Kapolres Pidie Jaya AKBP Musbagh Ni’am, S.Ag, S.H, M.H melalui Kasat Lantas Iptu Ading Suryadiningrat mengatakan, pihaknya bersama Dinas Perhubungan Pijay akan terus membangun sinergisitas kegiatan bersama dalam upaya peningkatan tertib berlalu lintas bagi pengguna jalan di daerah tersebut.
“Kami lakukan survei ini di dua tempat akan di jadikan KTL dan kami bersama Dishub Pijay akan terus bersinergi dalam meningkatkan ketertiban berlalu lintas di Pijay,” ujar Ading.
Survei tersebut dilakukan di Bundaran Jalan Kota Meureudu dan Simpang Layang sepanjang 1 km. Penentuan itu nantinya berdasarkan kesepakatan bersama dengan Dishub Pijay. Selain itu pihaknya akan mempersiapkan kebutuhan rambu – rambu sebagai kelengkapan KTL.
“Survei dilakukan di dua lokasi, kami akan memilih dan menetukan lokasi mana menjadi KTL bersama Dishub Pijay, saya berharap ke depan masyarakat akan lebih sadar dalam tertib berlalu lintas,” kata kasat Lantas.
Sementara itu Kabid Perhubungan Darat Dishub Pijay Fauzi mengatakan, kegiatan survei KTL itu menjadi program prioritas dan akan berkoordinasi dengan Dishub Provinsi Aceh terkait kelengkapan rambu – rambu lalu lintas yang belum terpasang di kawasan KTL.
“Kami akan terus bersinergi bersama Satlantas Polres Pijay dalam meningkatkan tertib berlalu lintas dan kami juga akan berkoordinasi dengan Dishub Aceh terkait kebutuhan rambu – rambu di kawasan KTL,” pungkas Fauzi.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…
Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…
Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…
Komentar