Categories: NEWS

Maling Bobol Rumah Adik-Abang di Aceh Utara

Analisaaceh.com, Lhoksukon | Dua rumah berdampingan abang-adik milik M Zubir (28) dan Aiyub (38) di Aceh Utara dibobol maling. Pelaku berhasil membawa kabur tiga handphone dan satu unit sepeda motor kawasaki D-Tracker.

Peristiwa itu terjadi di Gampong Rayeuk Matangkuli Kecamatan Matangkuli Aceh Utara, Kamis (25/2).

Kapolres Aceh Utara, AKBP Tri Hadiyanto melalui Kasubbag Humas Iptu Sudiya Karya mengatakan, pencurian yang terjadi itu telah dilaporkan ke Polsek di wilayah tempat kejadian.

“Saat ini, pihak kepolisian pun masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap kasus pencurian itu” Ujar Iptu Sudiya, Minggu (28/02/2021)

Iptu Sudiya menerangkan, pencurian ini diketahui saat korban bernama M Zubir (28) menyadari sepeda motor kawasaki D-Tracker dan handphonenya hilang saat bangun pagi, korban ini juga melihat pintu belakang rumahnya yang sudah terbuka.

“Kemudian, korban M Zubir keluar menuju rumah Abangya Aiyub (38) bermaksud meminjam handphone, namun tanpa diduga Aiyub juga kehilangan handphone miliknya sendiri dan juga handphone milik anaknya, korban juga melihat jendela rumah yang sudah terbuka karena dirusak,” ujar Iptu Sudiya.

Akibat aksi pencurian itu, para korban mengalami kerugian puluhan juta rupiah.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Gelapkan Sejumlah Motor, Warga asal Aceh Utara Ditangkapa

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Seorang buruh harian lepas asal Aceh Utara berinisial SY (32) ditangkap…

19 jam ago

Dipolisikan, Kepala FIF Lhokseumawe: Biarkan Saja

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Kepala FIF Cabang Lhokseumawe, RF (41) menanggapi santai laporan atas dirinya yang…

1 hari ago

Untuk Maksimalkan Kesehatan, Fraksi Abdya Maju Minta Pemkab Tingkatkan Pelayanan di RSUTP

Analisaaceh.com, Blangpidie | Fraksi Abdya Maju di DPRK Aceh Barat Daya (Abdya) meminta pemerintah kabupaten…

1 hari ago

Koalisi Pemantau Temukan Politik Uang dan Narasi Kebencian dalam Pilkada Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Koalisi Sipil Pemantau Pilkada (KSPP) Aceh menemukan sejumlah pelanggaran krusial yang…

1 hari ago

MPU Aceh Haramkan Foto Pre-Wedding Sebelum Akad Nikah

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh mengeluarkan fatwa tentang Tradisi Tunangan dan…

1 hari ago

KIP Aceh Himbau Pemilih Tidak Membawa HP ke Bilik Suara

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komisi Independen Pemilihan Aceh (KIP) Aceh mengimbau pemilih untuk tidak membawa…

1 hari ago