Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Bayeun Aceh Timur

Ilustrasi

Analisaaceh.com, Langsa | Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan di Sungai Bayeun, Kecamatan Rantau Seulamat, Kabupaten Aceh Timur, Selasa (17/1/2024) pagi.

Menurut informasi yang dihimpun Analisaaceh.com, mayat yang belum diketahui identitasnya tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang nelayan bernama Abu Bakar saat sedang menjala ikan di Sungai Bayeun sekitar pukul 08.00 WIB.

Ketika ditemukan kondisi mayat terbungkus plastik dengan kain, yang tersangkut di jaring milik Abu Bakar. Sehingga, membuat dirinya curiga lantaran ada benda aneh serta berat.

Setelah dilihat ternyata benda itu adalah mayat, yang kemudian Abu Bakar mengabarkan temuan itu ini ke warga sekitar dan selanjutnya masyarakat membawa mayat tersebut ke pinggir sungai agar memudahkan untuk dievakuasi.

Sementara itu, hingga berita ini ditayangkan belum ada keterangan resmi dari pihak Kepolisian Polres Langsa.

Komentar
Artikulli paraprakPolisi Limpahkan Berkas Perkara Penyelundupan Rohingya ke Jaksa
Artikulli tjetër3 Bocah Hanyut di Sungai Aceh Tenggara, Dua Ditemukan Meninggal Dunia