Museum Tsunami Masuk Nominasi API 2020, Kadispar Kota Banda Aceh Ajak Warga Vote Lewat SMS

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Museum Tsunami Banda Aceh masuk nominasi dalam ajang penghargaan pariwisata terpopuler Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh Iskandar S.Sos, M.Si mengajak masyarakat memilih Museum Tsunami sebagai destinasi pilihan untuk kategori destinasi unik.

“Kita harapkan masyarakat kita nantinya bisa menvoting dengan cara mengetik API 16G kirim ke 99386,” kata Iskandar di kantornya, Selasa (4/8/2020).

Ajang ini dilaksanakan dengan sistem voting terbanyak. Oleh sebab itu, Iskandar mengajak masyarakat Aceh untuk dapat mendukung dengan melakukan voting melalui gadget masing-masing.

“Jadi kalau tambah banyak orang yang mengirim, maka kemungkinan besar untuk mendapatkan API ini akan semakin terbuka,” lanjutnya.

Adapun masa voting terhitung sejak 1 Agustus hingga akhir bulan Desember.

Untuk memenangkan kategori tersebut, Museum Tsunami Banda Aceh harus bersaing dengan sejumlah destinasi unik lainnya.

Pesaingnya di kategori unik terdapat Aek Natonang Samosir, Batu Tompak Tiga Anambas, Danau Dua Rasa Berau, Danau Gedang Bengkulu, Dusun Sri Pengantin Musi Rawas, Jajang Saribu Bukit Tinggi, Pasir Putih Aikima Jayawijaya, Sungai Tambosari Kolaka, dan Waterblow Penin Sula Bali.

Iskandar berharap masyarakat saling mempromosikan melalui sejumlah media yang tersedia.

Menurutnya, perolehan penghargaan itu penting bagi Museum Tsunami, karena diyakini akan berpengaruh terhadap jumlah wisatawan yang berkunjung.

“Dengan banyaknya angka wisatawan perekonomian juga akan kembali bergeliat, kalau ekonomi semakin bergeliat tentu lapangan kerja juga akan terbuka dan kemiskinan juga bisa ditekan,” ujar Iskandar.

Dari 18 kategori yang dikompetisikan, Aceh mengirim nominasi di delapan kategori. Terdapat 7 destinasi dan atraksi wisata lainnya yang masuk nominasi API yaitu, Kampung Gayo Bebesan (Aceh Tengah), Rencong Batu (Aceh Selatan), Surfing Sama Dua (Aceh Selatan), Damaran Baru Eco Village (Bener Meriah), Tugu RRI Rimba Raya (Bener Meriah), Tarian Rampoe (Langsa), dan Sabang Marine Festival (Sabang).

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

4 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

8 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

9 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

9 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

11 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

11 jam ago