Categories: NEWS

Perkosa Dua Anak Tirinya, Seorang Ayah di Aceh Singkil Diringkus Polisi

Analisaaceh.com, Singkil | Seorang ayah di Kecamatan Danau Paris Kabupaten Aceh Singkil diringkus Polisi lantaran diduga melakukan pemerkosaan terhadap dua anak tirinya yang masih berusia 7 dan 8 tahun.

Perbuatan bejat pelaku yang berinisial PL (45) ini terbongkar disaat ibu kandung korban memasuki kamar anaknya dan melihat mereka sedang bersama pelaku yang sudah tidak menggunakan pakaian.

“Melihat anaknya sudah digagahi oleh pelaku yang merupakan ayah tirinya, ibu korban menceritakan perihal tersebut kepada paman korban sehingga pihak keluarga langsung membuat laporan ke unit PPA Satreskrim Polres Singkil,” kata Kapolres Singkil, AKBP Iin Maryudi melalui Kasat Reskrim Iptu Mawardi, Jum’at (27/1/2023).

Mawardi menjelaskan, pelaku sudah lima kali melakukan aksi bejat terhadap dua anak tirinya itu, sejak Oktober 2022 hingga terakhir malam tahun baru 2023.

“Atas perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal Pasal 50 junto pasal 49 junto pasal 47 Qanun Aceh nomor 6 tahun 2014 tentang hukum Jinayat dengan ancaman kurungan 16 tahun,” terangnya.

“Kini pelaku telah kita amankan di Mapolres Aceh Singkil guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Perlu juga kami sampaikan bahwa setidaknya awal tahun ini ada dua kasus pelecahan terhadap anak yang terungkap, untuk itu kita mengimbau agar para orang tua benar-benar mengawasi anaknya karena sekarang anak-anak sangat rentan menjadi target pelecehan,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Ahlul Zikri

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

7 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

7 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

7 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

3 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

3 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

3 hari ago