Petani Sawah di Aceh Selatan Keluhkan Serangan Hama

Petani Gampong Lawe Buluh Didi, Kecamatan Kluet Timur, Satudin (foto/Ist)

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Memasuki dua bulan setengah masa usia tanaman padi di Kecamatan Kluet Timur, Aceh Selatan, para petani keluhkan serangan hama ulat dan tikus.

Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan oleh salah satu petani di Gampong Lawe Buluh Didi, Kecamatan Kluet Timur, Satudin, bahwa hama ulat dan tikus tersebut belakangan ini menyerang daun hingga batang tanaman padi mereka.

“Segala jenis obat sudah dicoba untuk membasmi hama tikus dan ulat yang memakan daun dan batang padi kami, tapi saat ini hama masih banyak yang menyerang,” kata Satudin, Kamis (13/2/2020) saat meninjau sawah.

Dia melanjutkan, jenis ulat yang menyerang tanaman padi itu ulat berwarna putih, keabu-abuan, namun dirinya tidak mengetahui persis nama jenis ulat tersebut.

Satudin dan petani lainnya berharap pihak dinas terkait untuk membantu serta memberikan solusi dalam mengatasi permasalahan yang dialami petani.

“Kami berharap ada upaya dinas terkait untuk membantu kami dalam menangani hama yang menyerang padi kami ini. Jika tidak ada yang membantu, kami khawatir hasil panen jauh dari harapan,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal

Komentar
Artikulli paraprakRakernas IDI 2020, Plt Gubernur: Aceh Siap dan Layak Jadi Tuan Rumah
Artikulli tjetërKapolda Aceh dan 12 Pati Polri Naik Pangkat Jadi Jenderal Bintang Dua