Categories: ACEH SELATANNEWS

Polsek Labuhan Haji Rutin Lakukan Penertiban Pembalap Liar

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Polsek Kecamatan Labuhan Haji Kabupaten Aceh Selatan laksanakan patroli rutin pada malam hari, guna penertiban para pembalap liar kendaraan roda dua di sepanjang jalan lintas nasional dalam Kecamatan Labuhan Haji.

Hal itu disampaikan Kapolsek Labuhan Haji, Ipda Amril Bakhri, SH usai pertemuan tatap muka dengan puluhan remaja dan pemuda Labuha Haji untuk mengajak dan menghimbau kepada remaja/pemuda agar tidak melakukan lagi balap liar, di salah satu caffe kawasan Gampong Tengah Baru, Kamis malam (12/9/2019).

Ipda Amril Bakhri mengatakan, pertemuan dengan puluhan remaja dan pemuda ini, untuk memberi pemahaman tentang ketertiban umum. Jelas sangat menggangu pengguna jalan dan warga yang tinggal di sekitar tepi jalan raya, dikarenakan bunyi kendaraan roda dua para pembalap liar di tengah malam tersebut.

Melalui tatap muka kepada remaja, Amril menghimbau agar menaati peraturan lalu lintas dan ketertiban umum. Melengkapi lampu kenderaan dan menggunakan knalpot standar agar tidak dianggap mengganggu masyarakat.

“Jika kalau masih ada yang melakukan balap liar di sepanjang jalan raya dalam Kecamatan Labuhan Haji, maka kami tidak segan-segan memberikan sanksi maupun tindakan,” tegasnya.

Ia menjelaskan, sepanjang jalan lintas nasional tersebut, beberapa pekan dan sampai saat ini, balap liar sudah jarang terdengar pada malam hari, padahal sebelumnya hampir setiap malam adanya pembalap liar, bukan hanya para pemuda di Labuhan Haji Raya, bahkan para pemuda dari Kecamatan daerah Kabupaten tertangga.

“Polsek Labuhan Haji selalu melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah, ketika saat gerakan program Saweu Sekolah, ke mesjid-mesjid dan tempat posko-posko pengajian bahkan dalam setiap agenda pertemuan Kecamatan bersama unsur Muspika dan para Keuchik. Hal ini dilakukan sebagai upaya meminimalisir gangguan Kamtibmas di tengah-tengah masyarakat dan upaya untuk menghindari generasi muda terhadap dampak penyakit sosial dan kenakalan remaja, perjudian, narkoba serta tindakan kriminal lainnya,” terangnya.

Selain itu, Kapolsek Labuhan Haji memberitahukan bahwa Jajaran Polsek juga melaksanakan program Jum’at Berkah, giat dalam gerakan tersebut berupa Gotong Royong di gampong-gampong bersama masyarakat, gotong royong pembersihan kawasan Mesjid serta sewaktu-waktu melakukan penyaluran sedekah sembako untuk warga kurang mampu atau dhuafa.

Editor : Nafrizal

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Polresta Banda Aceh Tangkap 5 Pelaku Judi Online di Warnet

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Polresta Banda Aceh menangkap lima orang yang diduga terlibat dalam praktik…

47 menit ago

Eksplorasi Keindahan Geologi Gua Batu Dolomit di Aceh

Analisaaceh.com | Terletak di Desa Selamat, Tenggulun, Aceh Tamiang, Gua Batu Dolomit merupakan destinasi wisata…

2 jam ago

Polisi Tangkap 10 Terduga Pelaku Judi Online di Nagan Raya

Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Nagan Raya menangkap sebanyak 10 orang…

3 jam ago

Bea Cukai Langsa Sita Rokok dan Barang Impor Ilegal Senilai Rp 5 M

Analisaaceh.com, Langsa | Bea Cukai Langsa mengamankan ratusan rokok serta barang impor ilegal dengan nilai…

5 jam ago

Keindahan Bukit Awan, Surga Tersembunyi di Aceh Tamiang

Analisaaceh.com, Karang Baru | Bagi para petualang pecinta alam, panorama alam dari puncak perbukitan dan…

6 jam ago

Aceh Perlu Regulasi Dana Abadi untuk Pelestarian Budaya

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Skema dan regulasi Dana Abadi Kebudayaan Aceh dinilai penting untuk memastikan…

1 hari ago