Categories: ACEH SELATAN

Sambut Hari Bayangkara Ke 73, Polres Aceh Selatan Gelar Aksi Bersih Pantai dan Pelepasan Tukik Penyu Laut di Kawasan Pantai TN. Gunung Leuser

Tapaktuan – Dalam rangka menyambut Hari Bayangkara ke 73 tanggal, 1 Juli 2019, Polres Aceh Selatan menggelar Aksi Bersih Pantai dan Pelepasan Tukik Penyu Laut di Kawasan Pantai Singgah Mata Rantau Sialang, BPTN Wilayah I Tapaktuan, Balai Besar Taman Nasional Gunung Leuser Sabtu (29/6) pagi.

Kegiatan pelepasan tukik penyu laut ini berlangsung pada pukul, 09.00 Wib. Turut hadir di lokasi acara yaitu Wakil Bupati Aceh Selatan, Kapolres Aceh Selatan, Kapolsek Kluet Selatan, Koramil Kluet Selatan, Kepala Desa Pasie Lembang dan Insan pers.

Kapolres Aceh Selatan, AKBP. Dedi Sadsono, ST., mengatakan, Aksi Bersih Pantai dan Pelepasan Tukik Penyu Laut tersebut merupakan ujud kepedulian kita bersama terhadap lingkungan. Lanjutnya “Pelepasan tukik penyu laut ini diharapkan, 25 tahun kedepan dapat kembali ke pantai yang sama untuk melakukan pendaratan dan peneluran. Sehingga populasi penyu laut di pantai Barat Selatan Aceh dapat terus meningkat pungkasnya.

Secara terpisah, Kepala SPTN Wilayah II Kluet Utara, Teuku Irmansyah, S.Hut., menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bapak Wakil Bupati dan Bapak Kapolres Aceh Selatan beserta jajarannya, yang telah menyempatkan waktu untuk berkunjung ke Stasiun Konservasi Penyu Rantau Sialang. “Semoga hubungan silaturrahmi konservasi alam ini dapat terus terjalin dengan baik di masa mendatang Tutupnya (WL).

Efa Wahyuni

Seorang Pecinta Alam

Komentar

Recent Posts

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago

Aceh Fokus Tertibkan Tambang Ilegal di Tiga Kabupaten

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…

3 hari ago

Perempuan Paralegal Aceh Desak Redefinisi Tambang Rakyat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…

4 hari ago

Perjalanan Prof Juwaini, Anak Nelayan Jadi Guru Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…

4 hari ago