STAI Nurul Arafah Panton Labu Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru

Aceh Utara, analisaaceh.com – Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Nurul Arafah Panton Labu Kabupaten Aceh Utara Tahun Akademik 2019/2020 telah menerima mahasiswa baru. Perguruan Tinggi Agama Islam salah satu yang baru diberikan Izin pendirian di Indonesia tersebut menerima mahasiswa baru untuk Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) dan Pendidikan Agama Islam (PAI).

Perguruan Tinggi Agama Islam yang berlokasi diKomplek yayasan Nurul Arafah jalan simpang panteu breuh -seunuddon gampong meunasah Bujok Kecamatan Baktiya Kabupaten Aceh Utara tersebut telah membuka pendaftaran mahasiswa baru angkatan Pertama mulai Tanggal 17 Juli s/d 20 Agustus 2019.

Ketua STAI Nurul Arafah, Tgk. Muhammad Nasir M.Pd mengajak kepada seluruh masyarakat di wilayah Kabupaten Aceh Utara dan Provinsi Aceh khususnya tamatan Madrasah Aliyah/Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Kejuruan/Sederajat untuk bergabung dan mendaftar di STAI Nurul Nurul Arafah Panton Labu Kabupaten Aceh Utara.

STAI Nurul Arafah Panton Labu Kabupaten Aceh Utara merupakan perguruan tinggi yang telah diberikan Izin pendirian oleh Kementerian Republik Indonesia pada tanggal 22 Mei 2019 kemarin dengan Surat Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Nomor: 182/SK/BAN-PT/Min-Akred/XII/2018.

Terkait dengan pendaftaran mahasiswa baru, para calon mahasiswa bisa mengambil formulir dikampus dan memenuhi dan melengkapi syarat-syarat yaitu Foto Copy Ijazah yang dilegalisir atau Surat Keterangan Lulus, Foto Copy KTP, Foto Copy Kartu Keluarga dan Pas Foto 3 x 4 6 lembar. Pendaftaran bisa dilakukan di Kampus STAI Nurul Nurul Arafah Panton Labu atau di Kantor Yayasan Pendidikan Pondok Pesantren Nurul Arafah di Jalan Panteu Breuh- Seunuddon Meunasah Bujok Panteu Breuh Kecamatan Baktiya. Untuk informasi mengenai Penerimaan mahasiswa baru dapat menghubungi nomor panitia yaitu 0853 6116 5740 (Tgk Faisal S.Pd) dan 0852 9493 8479 (Tgk. Ibnu Hajar M.Pd) atau langsung ke kampus. (DH)

Desriadi Hidayat

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

4 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

8 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

9 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

9 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

11 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

11 jam ago