Analisaaceh.com, Simeulue | Ratusan tenaga kontrak dari berbagai instansi di Kabupaten Simeulue menggelar aksi demo di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) setempat, Kamis, (10/12/2020).
Pengunjuk rasa yang tergabung dalam Aliansi Tenaga Kontrak Daerah Simeulue (KANDAS) itu meminta kejelasan kepada Dewan atas kejelasan gaji mereka akibat tidak disahkan APBK Perubahan tahun 2020.
Koordinator aksi, Zulyan mengatakan, pihaknya menuntut agar diperjelas status gaji tenaga kontrak yang sejak Oktober hingga Desember 2020 belum dibayarkan oleh pemerintah daerah.
“Kita mempertanyakan bagaimana gaji tenaga kontrak yang sampai saat ini belum dibayar. Ini akibat DPRK tidak mengesahkan APBK Perubahan tahun 2020,” ujarnya.
Baca: Gaji Tak Jelas, Tenaga Kontrak Simeulue Akan Demo ke DPRK
Zulyan menilai, anggota DPRK Simeulue tidak memikirkan nasib tenaga kontrak yang belum menerima gaji, apalagi di saat masa pendemi yang berdakmpak pada ekonomi masyarakat.
“Mereka tidak memikirkan nasib kami tenaga kontrak sehingga memperburuk situasi ekonomi, terlebih adanya pandemi Covid-19,” ungkapnya.
Aksi tersebut diawali dengan long march dari halaman Mesjid Baiturrahmah Kota Sinabang menuju ke Kantor DPRK.
Selain itu juga terlihat pengawalan oleh petugas keamanan dari unsur Polisi dibantu TNI dan Satpol PP. (Andres)