Categories: NANGGROE

Aceh Tampilkan Monumen Radio Rimba Raya pada Pramuka Santri di Jambi

ANALISACEH.COM, JAMBI – Kontingen Pramuka Santri Aceh menampilkan kreasi Monumen Radio Rimba Raya pada festival pionering Perkemahan Pramuka Santri Nusantara (PPSN) V tingkat nasional 2018. Kegiatan itu berlangsung di Bumi Perkemahan Abdurrahman Sayuti-Musa, Muaro Jambi, Jambi. Kakanwil Kemenag Aceh, Drs HM Daud Pakeh, Senin (29/10/2018) mengatakan, pada festival pionering Nusantara, anggota pramuka Aceh menampilkan monumen Radio Rimba Raya. Dipilihnya radio rimba raya oleh pramuka santri Aceh karena memiliki nilai historis dan sesuai dengan tema kegiatan tersebut.

“Meskipun dalam suasana sering hujan gerimis, kegiatan yang dibuka Menteri Agama itu tetap semangat diikuti anak-anak Pramuka Santri Aceh. Mereka mengikuti berbagai kegiatan yang telah ditetapkan panitia,” ujar Daud Pakeh kepada analisaaceh.com. Ia memberi apresiasi atas penampilan monumen Radio Rimba Raya oleh santri.

Karena Radio Rimba Raya punya peran penting dalam sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia. Ia menjelaskan, Radio Rimba Raya yang berada di wilayah Tengah Aceh punya peran penting dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia. Bahkan menjadi satu-satunya sumber informasi tentang Indonesia yang disiarkan dengan berbagai bahasa dunia.

Selain itu, Pramuka Santri Aceh juga menampilkan tarian Likok Pulo pada malam penampilan seni di panggung utama PPSN. Tim Aceh berhasil memukau kontingen pramuka santri provinsi lain dengan tarian khas Aceh.

Selama di bumi perkemahan peserta Pramuka Santri Aceh aktif mengikuti berbagai acara pada PPSN V tersebut, seperti giat santri terdiri dari giat teknik informatika, giat budaya, dan giat wisata.(Red)

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Hasil Tangkapan Nelayan Melimpah, DKP Ajak Investor Bangun Cold Storage

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) mengajak para investor…

4 jam ago

Anies – Muhaimin Ucapkan Terimakasih ke Masyarakat Aceh

Analisaaceh.com , Banda Aceh | Mantan calon presiden (Capres) Anies Baswedan dan calon wakil presiden…

22 jam ago

Warga Melaporkan Pengguna Narkoba via WhatsApp, 6 Pelaku diCiduk

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Menindaklanjuti laporan warga, Satres Narkoba Polresta Banda Aceh melakukan penindakan dan…

22 jam ago

Harga Anjlok Hingga Sepi Pembeli, Nelayan Lampulo Terpaksa Buang Ikan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Harga ikan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Lampulo tergolong murah, sehingga…

2 hari ago

KIP Langsa Tetapkan Perolehan Kursi Calon DPRK Terpilih

Analisaaceh.com, Langsa | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Langsa menetapkan perolehan kursi partai dan 25…

2 hari ago

Bayi Laki-laki Ditemukan Warga di Dalam Kamar Mandi Masjid di Langsa

Analisaaceh.com, Langsa | Warga di sekitar Masjid Baiturrahman, Gampong Buket Meutuah, Kecamatan Langsa Timur, Kota…

2 hari ago