Categories: Apps & OSTEKNOLOGI

Cara Pasang Aplikasi WhatsApp di Laptop dan PC

Analisaaceh.com | Bukan hal yang tabu lagi saat ini, di tanah air WhatsApp atau WA merupakan aplikasi perpesanan dan panggilan yang cepat, sederhana, dan aman secara gratis, tersedia untuk telepon di seluruh dunia.

Hampir seluruh pengguna smartphone pasti menggunakan aplikasi ini untuk berbagi pesan dengan teman, keluarga, kerabat dan rekan kerja.

Tahukah anda bahwa fitur WhatsApp saat ini juga dapat digunakan pada perangkat laptop dan PC? Salah satu caranya adalah dengan menggunakan aplikasi WhatsApp versi Windows.

Kita ketahui bersama, Aplikasi WhatsApp sebenarnya memang dirancang untuk digunakan pada smartphone. Akan tetapi, WhatsApp di web dan desktop, Anda dapat dengan lancar menyinkronkan semua chat ke komputer Anda agar Anda dapat chat pada perangkat apa pun yang paling nyaman untuk Anda.

Baca Juga : Cara Buka WhatsApp di PC dan Laptop

Aplikasi WhatsApp versi Windows juga bisa menjadi alternatif WhatsApp Web yang kadang membuat kinerja browser menjadi berat dan lemot.

Nantinya, smartphone pengguna harus selalu terhubung dengan internet untuk menggunakan WhatsApp di komputer. Satu akun WhatsApp juga hanya dapat dibuka pada satu perangkat komputer dalam waktu yang bersamaan.

Agar anda dapat menggunakan WhatsApp via aplikasi desktop, ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Caranya ternyata sangat sederhana dan sangat mudah dilakukan.

Berikut adalah langkah-langkah mudah yang bisa kamu lakukan untuk Pakai Aplikasi WhatsApp di Laptop dan PC Windows kamu :

  • Langkah pertama, Buka www.whatsapp.com/download/ dan unduh installer aplikasi WhatsApp versi Windows.
  • Kemudian, Buka hasil unduhan dan instal aplikasi WhatsApp Desktop pada perangkat komputer.
  • Jika sudah selesai terpasang, buka aplikasi WhatsApp tersebut.
  • Buka aplikasi WhatsApp di smartphone kamu.
  • Klik “Settings”, kemudian “WhatsApp Web/Desktop” lalu “Scan QR Code”
QR code di tampilan awal aplikasi WhatsApp versi komputer Windows. Foto: analisaaceh.com

Pindai Kode QR di layar pada aplikasi WhatsApp di komputer menggunakan smartphone Jika berhasil, akun WhatsApp kamu akan langsung terbuka di aplikasi WhatsApp versi Desktop.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago

Aceh Fokus Tertibkan Tambang Ilegal di Tiga Kabupaten

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…

3 hari ago

Perempuan Paralegal Aceh Desak Redefinisi Tambang Rakyat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…

4 hari ago

Perjalanan Prof Juwaini, Anak Nelayan Jadi Guru Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…

4 hari ago