Categories: NEWS

Diguyur Hujan Lebat, Puluhan Hektare Sawah di Babahrot Abdya Terendam Banjir

Anlisaaceh.com, Blangpidie | Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), mengakibatkan puluhan hektare lahan persawahan di Gampong Rukoen Damee, Kecamatan Babahrot, kabupaten setempat terendam banjir, Kamis (13/7/2023).

Keuchik Rukoen Damee, Mustafik mengatakan, area persawahan dan perkebunan warga sudah direndam banjir, bahkan air juga sudah merendam beberapa rumah masyarakat.

“Sawah yang direndam air lebih kurang sekitar 10 hektare, bahkan beberapa unit rumah warga sudah masuk air. Jika hujan terus turun dengan intensitas tinggi seperti ini, kita khawatir rumah warga lainnya juga akan terendam banjir,” ujar Mustafik.

Bahkan, sebut Mustafik, sejumlah halaman rumah warga mulai digenangi air, seperti di Dusun Cot Dirui dan Dusun Geunang Jaya.

Mustafik menambahkan, adapun penyebabnya, dikarenakan tersumbatnya drainase atau saluran pembuangan desa sehingga tidak mampu menampung debit air hujan yang mengguyur sejak beberapa waktu terakhir dan menyebabkan air meluap ke pemukiman warga.

“Drainase ada, tapi sudah tersumbat. Lagian saluran pembuangan yang ada juga berukuran kecil sehingga tidak mampu menampung debit air,” sebutnya.

Mustafik berharap agar pihak terkait dapat segera menindaklanjuti perihal itu, agar ke depan jika terjadi hujan lebat maka pemukiman warga tidak dikhawatirkan akan digenangi air.

Ahlul Zikri

Komentar

Recent Posts

Pria di Aceh Timur Ditangkap karena Curi Motor Milik Calon Jemaah Haji

Analisaaceh.com, Idi Rayeuk | Seorang pria berinisial NA (60) di Kabupaten Aceh Timur, ditangkap polisi…

5 jam ago

Polisi Tangkap Tiga Terduga Pengedar Ganja di Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Aceh Barat Daya (Abdya) menangkap tiga pria…

5 jam ago

Gelar Perpisahan, SMAN 1 Lhokseumawe Pungut Biaya dari Siswa

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | SMAN 1 Lhokseumawe memungut biaya perpisahan kepada siswa. Pungutan ini dinilai memberatkan…

8 jam ago

Bea Cukai Amankan Rokok Ilegal Senilai Rp 6,3 Milyar di Aceh Tamiang

Analisaaceh.com, Langsa | Bea Cukai mengamankan rokok ilegal senilai Rp6,3 milyar di dua lokasi berbeda…

15 jam ago

Pencuri Puluhan AC Hotel Terbengkalai di Peunayong Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Unit Reskrim Polsek Kuta Alam yang dibantu Unit Jatanras Satreskrim Polresta…

1 hari ago

Baitul Mal Abdya Kembali Berikan Beasiswa Tahfidz kepada Penghafal Al-Qur’an

Analisaaceh.com, Blangpidie | Baitul Mal Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) kembali memberikan penghargaan (reward) kepada…

1 hari ago