Categories: KRIMINAL

Dua Pemuda Pengedar Sabu di Aceh Utara Diringkus, Satu Diantaranya Dilumpuhkan

Analisaaceh.com, Lhoksukon | Dua pemuda pengedar sabu diringkus petugas di sebuah rumah Gampong Meunasah Mancang Kecamatan Lhoksukon, Aceh Utara. Satu di antara pelaku dilumpuhkan dengan tembakan di kedua betisnya.

Kedua tersangka berinisial S (24) dan MA (24) merupakan warga Gampong Matang Raya Kecamatan Baktiya, Kabupaten setempat.

Kapolres Aceh Utara AKBP Tri Hadiyanto melalui Kasatres Narkoba AKP M Daud mengatakan, terungkapnya kasus tersebut bermula dari tindakan kepolisian yang melakukan penyelidikan dengan cara Undercover Buy. Kemudian dilakukan penangkapan terhadap pelaku pada Kamis pagi (11/6).

“Keduanya berhasil ditangkap di sebuah rumah di Gampong Meunasah Mancang,” ujarnya pada Jumat (12/6/2020).

Dalam penangkapan itu, pihaknya melumpuhkan salah satu pelaku yaitu S karena melakukan perlawanan saat dilakukan pengembangan.

“Pada saat dibawa melakukan pengembangan ke kawasan Panton Labu, tersangka S berupaya keras melarikan diri dengan melawan petugas sehingga dilakukan tindakan tegas terukur,” ujarnya.

Ia menjelaskan, pengembangan dilakukan ke rumah seseorang berinisial WAN yang mana oleh kedua tersangka mengaku sabu itu berasal darinya.

“Saat dilakukan pengembangan, target yang dituju tidak lagi berada di tempat tinggalnya,” kata Kasat.

Dari kedua pelaku, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa narkotika jenis sabu seberat 9,50 ons.

“Untuk kepentingan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut, tersangka kini sudah mendekam di rutan Mapolres Aceh Utara,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : KRIMINAL
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Balai Syura Aceh Dorong Peran Perempuan dalam Pengambilan Keputusan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Balai Syura Ureung Inong Aceh (BSUIA) menegaskan komitmennya untuk memperkuat keterlibatan…

13 jam ago

Debat Kedua Cagub Aceh Bahas Kesejahteraan dan Layanan Publik

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh menetapkan tema kesejahteraan dan pelayanan masyarakat…

13 jam ago

96 Pengungsi Rohingya Terdampar di Aceh Timur, 6 Orang Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Aceh Timur | Sebanyak 96 pengungsi Rohingya terdampar di Pantai Krueng Tho, Gampong Meunasah…

13 jam ago

Kejari Agara dan BPJS Kesehatan Langsa Perpanjang MoU Layanan

Analisaaceh.com, Langsa | Sejak 2015, BPJS Kesehatan bersama Kejaksaan Negeri telah menjalin Nota Kesepahaman (MoU)…

16 jam ago

Diduga Korupsi Rp16,9 M, Eks Kadis DLH Langsa Jadi Tersangka

Analisaaceh.com, Langsa | Polres Langsa menetapkan dua tersangka kasus dugaan korupsi anggaran Penerangan Jalan Umum…

16 jam ago

Fatimah Rasakan Manfaat JKN untuk Layanan Kesehatan di Langsa

Analisaaceh.com, Langsa | Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial…

16 jam ago