Categories: NEWS

Dua Pengedar Sabu Dibekuk Polisi di Aceh Timur

Analisaaceh.com, Langsa | Sat Resnarkoba Polres Langsa meringkus dua pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu di Kecamatan Idi Rayeuk Kabupaten Aceh Timur pada Rabu (17/5) malam. Polisi juga turut mengamankan sejumlah barang bukti sabu-sabu seberat 71,33 gram.

Kedua pelaku yakni berinisial AL (35 ) warga Dusun Pante Bahagia Gampong Tepin Rusip dan SY (36) warga Dusun Cot Bayu Gampong Babah Buloh Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara.

Kapolres Langsa AKBP Muhammadun melalui Kasat Narkoba Polres Langsa Iptu Shandy Saputra mengatakan, penangkapan tersebut terjadi sekitar pukul 21.30 WIB, yang berawal dari informasi masyarakat, bahwa akan ada peredaran narkotika jenis sabu yang akan masuk ke wilayah Kota Langsa.

“Dari informasi itu, anggota Opsnal Sat Resnarkoba langsung melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap kedua pelaku di sebuah halaman Masjid di Kecamatan Idi Rayeuk,” kata Kasatreskoba, Selasa (23/5/2023).

Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan sejumlah barang bukti satu paket sabu dengan berat 71,33 gram, satu dompet warna biru muda, satu unit HP merk Nokia warna hitam, satu unit HP merk Redmi warna silver dan satu unit Sepmor merk Yamaha Jupiter MX warna silver hitam bernopol BL 6198 ZK.

“Untuk saat ini kedua pelaku dan barang bukti telah diamankan di Mapolres Langsa guna dilakukan penyidikan lebih lanjut,” pungkas Iptu Shandy Saputra.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Masjid Raya Baiturrahman Bantah Kegiatan Peusijuk Tongkat untuk Pengobatan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebuah video berisi kegiatan bertajuk “Peusijuk Tongkat untuk Pengobatan” yang berlangsung…

15 jam ago

Harga Ayam di Blangpidie Turun, Pedagang Keluhkan Sepi Pembeli

Analisaaceh.com, Blangpidie | Harga ayam yang dijual di pasar tradisional Blangpidie, Kabupaten Aceh Barat Daya…

15 jam ago

Harga Beras di Blangpidie Turun, Pasar Sepi Pembeli

Analisaaceh.com, Blangpidie | Harga beras di pasar tradisional Blangpidie Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dalam…

15 jam ago

Ditpolairud Polda Aceh Bongkar Penyalahgunaan Pupuk Bersubsidi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Subdit Gakkum Ditpolairud Polda Aceh membongkar praktik penyalahgunaan pupuk bersubsidi dan…

15 jam ago

Polda Aceh Tangkap Komplotan Pembobol Toko Grosir Sinar Arun 2

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Jatanras Ditreskrimum Polda Aceh bersama Satreskrim Polres Lhokseumawe menangkap tiga…

15 jam ago

Korupsi Rp3,5 M, 5 Pejabat BPKD Aceh Barat Dijebloskan ke Lapas Meulaboh

Analisaaceh.com, Meulaboh | Kejaksaan Negeri (Kejari) Aceh Barat menahan lima pejabat Badan Pengelolaan Keuangan Daerah…

2 hari ago